Wapres Ma'ruf Amin Puji Keseriusan Sumsel Menekan Angka Stunting
Selain itu, merupakan salah satu langkah untuk menyiapkan generasi muda yang mampu bersaing.
"Kami ingin membangun bangsa kuat yang bersumber dari keluarga. Pemerataan kesejahteraan keluarga dari segala aspek menjadi tujuan kita, utamanya melalui upaya penurunan angka stunting ini," tuturnya.
Dia pun menyebut, sejumlah strategi untuk mengintervensi angka stunting sudah dipersiapkan dengan baik.
"Kami melakukan gerakan yang melibatkan semua pihak, mulai dari pemerintah pusat, daerah, kemudian swasta untuk ikut bergerak. Termasuk juga perorangan hingga generasi muda," imbuhnya.
Lebih jauh, Wapres Ma'ruf Amin juga memantau penggunaan anggaran penanganan stunting di sejumlah kementerian dan lembaga.
"Anggaran di berbagai kementerian dan lembaga yang sudah ditandai untuk penanganan stunting, tidak boleh digunakan untuk yang lain. Penggunaannya harus efektif," terangnya.
Dia pun mengaskan Sumsel akan menjadi percontohan dalam penurunan angka stunting di Indonesia.
"Sumsel dan beberapa daerah ini akan menjadi model dalam penurunan stunting di Indonesia," tegasnya.