Wapres Ma'ruf Amin Puji Keseriusan Sumsel Menekan Angka Stunting
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin memuji keseriusan Pemerintah Provinsi Sumsel di bawah komando Gubernur Sumsel H Herman Deru dalam menekan angka stunting.
Wapres Ma'ruf Amin juga menyambut baik upaya penurunan angka stunting tersebut hingga saat ini masih dilakukan secara masif.
"Kami mengapresiasi Sumsel dan beberapa daerah lain atas capainnya dalam penurunan angka stunting," kata Wapres ketika meninjau bedah rumah bagi keluarga berisiko stunting di Desa Rimba Balai Kabupaten Banyuasin, Kamis (6/7) petang.
Wapres memparkan saat ini angka stunting di Sumsel sebesar 18,6 persen atau turun 6,2 persen dari sebelumnya mencapai 24,8 persen.
"Sumsel merupakan daerah terbaik dalam penurunan stunting sehingga angkanya secara nasional turun sebesar 21,6 persen. Target kita pada 2024, angka stunting bisa di angka 14 persen," paparnya.
Tidak hanya itu, pada 2024 itu pula angka stunting di Sumsel diharapkan dapat makin turun di bawah 10 persen.
"Kami targetkan Sumsel ini mampu menurunkan angka stunting hingga 6 persen di Semester II," jelasnya
Maruf Amin menyebutkan bahwa penurunan stunting merupakan bagian dari komitmen untuk membentuk bangsa yang kuat.