Warga Poso Diresahkan Isu Penembakan
Kamis, 30 Agustus 2012 – 10:21 WIB
Kapolres Pulung berharap masyarakat Poso tetap dewasa dan tidak terpancing dengan ulah nakal provokator. Sampai dengan sekarang, situasi keamanan di Kabupaten Poso secara umum aman dan kondusif.
“Jalur jalan trans Sulawesi arah Poso-Touna via Tagolu-Toyado yang sempat ditutup selama dua hari, sekarang sudah kembali dibuka dan berjalan normal,” jelas kapolres.
Terkait penembak misterius yang menewaskan Oldi Ombolado, polisi telah memeriksa tujuh orang saksi. Bahkan Polres Poso terus melakukan pengembangan penyelidikan dan penyidikan kasus penembakan di Desa Sepe, Kecamatan Lage, yang telah menewaskan satu orang. “Polisi telah memeriksa tujuh saksi. Mereka yang diperiksa untuk dimintai keterangan adalah warga Desa Sepe,” jelas Pulung.