Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waskita Karya jadi Kontraktor Renovasi Masjid Istiqlal Jakarta

Kamis, 16 Mei 2019 – 19:03 WIB
Waskita Karya jadi Kontraktor Renovasi Masjid Istiqlal Jakarta - JPNN.COM
PT Waskita Karya menandatangani perjanjian pengadaan jasa konstruksi dengan Kementerian PUPR terkait perjanjian paket pekerjaan renovasi Masjid Istiqlal Jakarta. Foto dok Waskita

jpnn.com, JAKARTA - PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) menandatangani perjanjian pengadaan jasa konstruksi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), yakni terkait perjanjian paket pekerjaan renovasi Masjid Istiqlal Jakarta.

Penandatanganan ini dilakukan oleh PPK Pelaksanaan Penataan Bangunan Strategis 2 Kusworo Darpito dan SVP Building Division PT Waskita Karya Tbk Septiawan Andri Purwanto di Gedung Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Jakarta.

“Dengan dimulainya renovasi ini, wajah masjid Istiqlal akan menjadi berubah seperti masjid-masjid terindah yang ada di seluruh dunia dan akan menjadi destinasi wisata di ibu kota," ujar Director of Operation I PT Waskita Karya Tbk Didit Oemar Prihadi.

Proyek renovasi masjid Istiqlal diperoleh Waskita pada 2019 dengan nilai kontrak keseluruhan sebesar Rp 465 miliar dan ditargetkan rampung pada 2020.

Ruang lingkup utama pekerjaan meliputi pembangunan gedung parkir, penataan kawasan, arsitektur, interior, renovasi sistem mekanikal, elektrikal dan plumbing (MEP). Juga penataan signage (simbol untuk mengkomunikasikan informasi).

Turut hadir dalam penandatanganan perjanjian tersebut Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Danis Hidayat Sumadilaga.

Kemudian Direktur Bina Penataan Bangunan Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti, Kepala Pusat Pengembangan Sarana Prasarana Pendidikan, Olahraga dan Pasar Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Iwan Suprijanto.

Director of Operation I PT Waskita Karya (Persero) Tbk Didit Oemar Prihadi, dan SVP Building Division PT Waskita Karya Tbk Septiawan Andri Purwanto.(chi/jpnn)

Dengan dimulainya renovasi ini, wajah masjid Istiqlal akan menjadi berubah seperti masjid-masjid terindah yang ada di seluruh dunia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close