Wiranto Janji Tak Biarkan BNPT Bekerja Sendiri
“Banyak undangan-undangan mengalir untuk meminta penjelasan, meminta pengalaman, meminta hal lain yang dibutuhkan untuk melawan terorisme secara menyeluruh,” ujarnya.
Menurutya, melawan terorisme tidak bisa sendirian. Melawan terorisme dibutuhkan tiga hal. Yang pertama yakni sinergi atau kerja sama.
“Negara lain dengan Indonesia sudah sepakat untuk melawan terorisme dengan kerja sama, maka di Indonesia harus juga bersinergi, kebersamaan baik dengan instansi dan juga bersama masyarakat,” ujarnya.
Hal yang kedua yakni melawan terorisme secara total. Hal tersebut dikarenakan aksi yang dilakukan kelompok terorisme sudah menggunakan spektrum kehidupan di masyarakat.
“Melawan mereka tidak bisa sepotong-sepotong. Karena cara mereka melakukan teror sudah masuk ke semua sendi kehidupan masyarakat, baik sistem komunikasi, pendidikan, ekonomi dan sebagainya,” ujarnya.
Cara yang ketiga menurutnya yakni harus dilakukan secara serius. Sebab, secara tidak sadar sel-sel kelompok teroris ini telah ada di sekitar kita.
“Keseriusan dan kewaspadaan harus tetap ada pada kita pada saat kita melawan terorisme. Jadi tiga hal ini harus kita kembangkan,” ujar Wiranto.
Wiranto juga memberikan ucapan selamat kepada Suhadri yang disebutnya telah memainkan peran yang luar biasa dalam penanganan terorisme di negeri ini.