Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wisuda ke-6 Matana University Siap Ciptakan Kampus Berinovasi

Senin, 25 November 2024 – 16:50 WIB
Wisuda ke-6 Matana University Siap Ciptakan Kampus Berinovasi - JPNN.COM
Matana University menggelar acara wisuda ke-6 sekaligus merayakan Dies Natalis ke-10 dengan tema “Impactful Changes Through Inspirational Innovations” di Grand Ballroom Atria Hotel Gading Serpong, pada hari Senin, 18 November 2024. Foto: dok Matana University

jpnn.com, JAKARTA - Rektor Matana University, Dr. Melitina Tecoalu, S.E., M.M., CFP®, CHCP-A mengungkapkan perubahan teknologi yang memunculkan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan juga menjadikan kemudahan dalam segala aspek kehidupan. 

Hal itu diungkapkan oleh Dr. Melitina saat Matana University menggelar acara wisuda ke-6 sekaligus merayakan Dies Natalis ke-10 dengan tema “Impactful Changes Through Inspirational Innovations” di Grand Ballroom Atria Hotel Gading Serpong, pada hari Senin, 18 November 2024. 

Menurut Dr. Melitina, saat merambah ranah akademis, maka teknologi harus digunakan dengan penuh tanggung jawab.

Dia menyebut tanggung jawab dalam penggunaan teknologi selaras dengan Value Culture Matana University, yaitu: Integrity, Stewardship dan Respect.  

"Di mana hal ini diinternalisasi dalam perilaku bekerja maupun belajar bagi segenap sivitas akademikanya," kata Dr. Melitina.

Adapun tema wisuda dan dies natalis tahun ini, “Impactful Changes Through Inspirational Innovations”.

Dr. Melitina menyebutkan tema itu mencerminkan komitmen Matana University untuk terus melahirkan inovasi yang berdampak dan menginspirasi. 

Dia pun mengingatkan bahwa wisudawan harus selalu berinovasi dalam menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin kompleks dan dinamis. 

Rektor Matana University, Dr. Melitina Tecoalu, S.E., M.M., CFP®, CHCP-A mengungkapkan perubahan teknologi yang memunculkan Artificial Intelligence (AI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News