WNA Korea Jadi Korban Perampokan di Taksi
jpnn.com - SEMANGGI - Seorang pria warga negara asing (WNA) asal Korea Selatan menjadi korban perampokan yang dilakukan sopir taksi di Jalan TB. Simatupang, Jakarta Selatan, Sabtu (12/7) dini hari. Meski tidak terluka serius, korban yang bernama Dong Won Lee (42) terpaksa kehilangan uang tunai senilai Rp 26 juta, beserta handphone dan laptop Samsung.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto mengungkapkan, pelaku diduga lebih sari satu orang. Pelaku menggunakan taksi Merlin bernopol B-1162 WY. Peristiwa itu terjadi sekira pukul 01.00.
Rikwanto menuturkan, kronologi aksi perampokan malam itu berawal saat korban menumpang taksi dari Pacific Place, Jakarta Selatan. “Korban yang tertidur diajak berputar-putar. Begitu terbangun, barang-barang miliknya seperti HP dan laptop merk Samsung hilang berikut tas berisi uang Rp 26 juta juga hilang," kata Rikwanto, Sabtu (12/7) petang.
Peristiwa perampokan itu lantas dilaporkan korban ke Polda Metro Jaya sekitar pukul 03.00. Dari keterangan korban diketahui bahwa pelaku yang juga pengemudi taksi dibantu oleh dua kawannya.
Sebelum akhirnya diturunkan dari taksi, Won Lee mengaku sempat ditarik paksa keluar mobil di Jalan TB. Simatupang. Namun, korban melakukan perlawanan sebelum akhirnya menyerah. Sementara, ketiga pelaku langsung melarikan diri dan berhasil menjarah harta korban.
“Di sekitar Arcadia Square, dekat Gedung Nestle jalan TB. Simatupang itu korban dipaksa turun. Saat melawan, ia sempat mengambil beberapa dokumen pengemudi taksi tersebut seperti STNK," ujarnya.
Akibat melawan, lanjut Rikwanto, korban mengalami luka lecet di tangan dan kaki kiri. Saat ini polisi tengah menelusuri dan memburu ketiga pelaku. Polisi juga mengusut keberadaan taksi Merlin keluaran PT. Merlin Taxi yang beralamat di Jalan Lumbu Barat, Bekasi.
"Saat ini kasus tersebut masih kami usut, kami juga sudah periksa perusahaan taksi yang bersangkutan. Tim buser kami sedang mengarah ke sana," tandas Rikwanto.(ibl/asp)