Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yusril Masih Yakin PBB Bisa Ikut Pemilu

Selasa, 08 Januari 2013 – 02:01 WIB
Yusril Masih Yakin PBB Bisa Ikut Pemilu - JPNN.COM
"Dan setelah kita debat, mereka (KPU) mengatakan, ya okelah ini tidak menjadi keharusan. Berarti kan persoalan PBB selesai," ujar mantan Menteri Kehakiman itu.

Sementara untuk masalah PNS yang menjadi pengurus partai, Yusril juga menilai KPU telah melakukan kesalahan. Alasannya, ketika seorang PNS menjadi pengurus partai maka bukan berarti jabatannya di partai menjadi tidak sah.

"Tapi PNS itu yang diberhentikan sebagai PNS. Mereka harusnya meminta pendapat ahli hukum tentang soal ini. Benar nggak pendapat saya? Kalau benar berarti kan PBB tidak ada persoalan, jadi Jangan kita bangun opini seolah-olah ini sudah ada partai lolos dan tidak lolos. Ini kan belum." pungkasnya.

Saat ini rapat pleno rekapitulasi hasil verifikasi faktual calon peserta pemilu 2014 tengah diskors selama 30 menit. Para anggota KPU tengah berembuk untuk menentukan nama-nama partai yang akan menjadi peserta pemilu 2014. (dil/jpnn)

JAKARTA - Hasil verifikasi faktual Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunjukkan bahwa Partai Bulan Bintang (PBB) tidak memenuhi syarat untuk mengikuti

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News