Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Zealous Gelar Tur Keliling Kota Demi Album Sexy

Jumat, 11 November 2022 – 11:53 WIB
Zealous Gelar Tur Keliling Kota Demi Album Sexy - JPNN.COM
Band Zealous. Foto: Dok. Zealous

jpnn.com, JAKARTA - Band rock asal Bali, Zealous tengah menggelar tur ke beberapa daerah di Indonesia.

Grup yang beranggotakan Opop (gitar/vokal), Josz (gitar/vokal), Gogon (bas/vokal), dan Devo (drum) itu mengawali perjalanan ke Yogyakarta, Surabaya, Jakarta, Bandung, Jember, dan lainnya.

"Terakhir pada November di Bali. Kami sengaja siapkan paling akhir karena kami tinggal di Bali," kata Gogon Zealous di kawasan Bekasi, Kamis (10/11).

Zealous menggelar tur sebagai agenda untuk mempromosikan album mini berjudul Sexy yang baru dirilis.

Album Sexy berisi 5 lagu yakni Sexy, Corona Sucks, In Love, Young Dangerous, dan Zealous.

Dalam setiap lagunya, Zealous mengusung musik rock era 80an hingga 90an.

"Kami main musik glam rock dan hard rock. Contohnya kayak Guns N' Roses, ACDC, dan semacamnya," bebernya.

Dari segi lirik, Zealous bercerita tentang kehidupan yang dirasakan oleh para personel.

Band rock asal Bali, Zealous tengah menggelar tur ke beberapa daerah untuk mempromosikan album mini berjudul Sexy.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News