Ada Apa Sebenarnya Antara Ahok dan Polda Metro?

Senin, 10 Oktober 2016 – 17:13 WIB
Aboe Bakar Al Habsy. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Akun Twitter Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro menjadi bulan-bulanan netizen karena mengunggah link berita permintaan maaf Gubernur Basuki Tjahaja Purnama terkait ucapannya yang dinilai sejumlah pihak melecehkan kitab suci. 

Kabar ini juga sampai pada telinga Komisi III DPR yang tak lain merupakan mitra kerja Polri. Pengunggahan itu sangat disayangkan dan menimbulkan tanda tanya ada apa sebenarnya Ahok dan Polda Metro Jaya.  

BACA JUGA: Siap-siap, Akhir Oktober GoJek Mogok Narik

"Hari ini saya banyak mendapat pertanyaan berkaitan dengan akun TMC Polda Metro Jaya di Twitter yang mengunggah permintaan maaf Ahok," kata anggota Komisi III DPR Aboe Bakar Al Habsy, Senin (10/10). 

Menurut dia, masyarakat banyak menanyakan apa hubungan Polda Metro dengan Ahok sehingga punya kepentingan terhadap persoalan tersebut. 

BACA JUGA: Nelayan Ngamuk, Industri Perikanan di Muara Baru Lumpuh Total‎

"Saya jelaskan kepada mereka, mungkin saja Polda Metro ingin mendinginkan suasana sehingga mengunggah berita tersebut. Saya sendiri belum mengecek mengenai kebenaran berita tersebut," katanya. 

Namun demikian, ia berharap akun media sosial yang dikelola Polri itu digunakan sebagaimana mestinya. Pengelolaannya harus dilakukan dengan hati-hati, dan sebaiknya dihindari masuk pada persoalan yang bersifat sensitif. 

BACA JUGA: Dansatlinlamil Inspeksi KRI Pembawa Taruna ke Australia

Karenanya ia berjanji akan menyampaikan persoalan ini kepada Kapolda Metro Jaya Irjen Iriawan supaya melakukan evaluasi   dan dilakukan perbaikan. 

"Jangan sampai akun official dari organ pemerintah terlihat menjadi buzzer pihak tertentu," sindir Aboe. 

Dia berharap di tengah  hangatnya situasi pilkada DKI Jakarta, polisi sebagai aparat penegak hukum dapat membawa diri dengan baik. Karena pada dasarnya mereka adalah pengayom dan pelindung masyarakat. 

"Jangan sampai terkesan masuk dalam satu kubu tertentu," kata dia. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Dugem di Diskotek Ketahuan Bawa Ineks


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler