Ada Upaya untuk Campakkan Patrialis

Jumat, 07 Januari 2011 – 18:43 WIB
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Yahdil Harahap, menilai, Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum (Satgas PMH) sudah keluar dari tugas dan fungsinyaContoh terkini, kata Yahdil, Satgas tak pernah menyentuh substansi kasus hukum Gayus Halomoan Tambunan sama sekali, tapi lebih mempersoalkan masalah paspor Sony Laksono.

"Seharusnya Satgas ikut membantu penegak hukum untuk mengungkap siapa dibalik skenario plesiran Gayus dan menyikapi pernyataan Gayus dalam sidang pengadilan,  kata Yahdil, saat dihubungi wartawan di Jakarta, Jumat (7/1).

Mestinya, lanjut Yahdil, Satgas bekerja sesuai dengan track atau koridornya

BACA JUGA: Bawaslu: Anggota KPU Toli-Toli Tidak Loncat Pagar ke Golkar

Tapi, kalau diperhatikan cara-cara Skretaris Setgab PMH bekerja akhir-akhir ini sudah sangat tendesius
"Apa yang dilakukan oleh Sekretaris Satgas PMH adalah dalam rangka menjatuhkan atau melengserkan Patrialis Akbar sebagai Menteri Hukum dan Ham," terangnya.

Hal tersebut terlihat dari sisi mana Setgab PMH menyoroti kasus Gayus

BACA JUGA: Ansor Maunya Pengaruhi Parpol

"Kenapa soal paspor yang digenjot Setgab, sementara pengakuan Gayus tentang posisinya bahagian kecil dari mafia pajak di negeri ini tidak disinggung Setgab
Jadi ada skenario dari Satgas untuk "mencampakan" Patrialis dari kabinet dengan cara mengeksploitir paspor yang digunakan Gayus," pungkas Yahdil

BACA JUGA: Proyek RJA DPR Molor, Negara Bakal Tekor

(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Percepat Muktamar Tak Jamin PPP Lolos PT


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler