BACA JUGA: Balapan Terhenti Hujan, Button Juara Lagi
Sedangkan sehari sesudahnya, kick-off pada jam yang sama, akan bertarung Barcelona vs Bayern Munchen serta Liverpool vs Chelsea.Sudah dipastikan, kesemua kontestan babak delapan besar ini telah memasuki persiapan terakhirnya
BACA JUGA: Ferrari, Williams, Brawn dan Red Bull Bersaing
Sebagian tim mungkin difavoritkan untuk menang, namun sementara itu, sejumlah komentar pun meluncur dari mulut beberapa sosok yang bakal terlibat dalam "perang" iniManuel Pellegrini (manajer Villarreal):
"Ada perbedaan besar antara kedua klub (Villarreal dan Arsenal, Red) dalam konteks kesejahteraan, mari luruskan perspektif (di sini)
BACA JUGA: 14 Tim Asing Ikuti Tour de Singkarak
Tapi kami sama-sama bermain di lapangan yang sama luas, dan saya berharap tim saya mengambil inisiatif saat ini."Arsene Wenger (manajer Arsenal):
"Kami memiliki semangat tim luar biasa yang telah membantu kami memerangi sejumlah kritik negatif musim ini; kami lebih kuat sekarangIni adalah pertandingan 50-50 dan kami harus memainkan bagian peluang kami (yang 50 persen) itu dengan baik."
Sir Alex Ferguson (manajer MU):
"Kami berada di puncak klasemen dan ingin menunjukkan apa yang bisa kami lakukanKami telah menyaksikan permainan mereka (FC Porto, Red), dan mereka adalah lawan yang sulitSecara fisik mereka sangat kuat, namun Hulk di depan adalah pemain yang bagus."
Petr Cech (kiper Chelsea):
"Kami tahu pertandingan perdana (nanti) sangat penting artinya, dan sebuah gol tandang akan sangat vital, jadi kami akan datang ke Liverpool untuk mendapatkan hasil positif yang akan menempatkan kami di posisi menguntungkan menjelang partai kedua di Stamford Bridge."
Lukas Podolski (striker Munchen):
"Semua orang tahu betapa hebatnya mereka (Barcelona), tapi di lain pihak, semua orang juga perlu ingat bahwa Bayern Munchen belum kalah satu kali pun di Liga Champions musim iniKami merasa senang bermain di kompetisi ini dan tak mau 'tercoret' sebelum pertarungan - itu akan jadi satu kesalahan besar."
Lisandro Lopez (striker Porto):
"Saya tahu MU adalah tim favorit, tapi kami tidak berada di babak ini tanpa sebab apa-apaKami selalu tumbang di babak 16 Besar dalam dua tahun terakhir, dan bagi saya pribadi, penting artinya untuk bisa melangkah lebih jauh di kompetisi iniDan saya senang kami (sejauh ini) mampu mencapainya." (ito/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... MU Bawa Skuad Utama ke Jakarta
Redaktur : Tim Redaksi