jpnn.com - LONDON- Aitor Karanka tampaknya tak perlu repot-repot mencari klub baru. Mantan asisten pelatih Real Madrid tersebut dikabarkan tengah diburu banyak klub Inggris. Sejauh ini, Middlesbrough dan Crystal Palace dikabarkan sebagai peminat serius.
Namun, pesona Karanka tak hanya bergema di Inggris. Legenda hidup Madrid tersebut juga disebut-sebut ditaksir beberapa klub di kawasan Timur Tengah. Tapi, Karanka tampaknya lebih sreg melatih di Inggris.
BACA JUGA: Performa Pantilimon Bikin Pellegrini Dilema
Sejauh ini, Palace disebut sebagai klub yang ingin ditangani Karanka. Jika itu terjadi, Karanka bakal menjalani bentrok dengan sang guru Jose Mourinho. Sebelumnya, Karanka dan Mourinho tiga tahun berkolaborasi di Madrid.
"Beberapa klub sudah bertanya tentang situasi yang dialami Karanka. Kami juga sudah menginventarisirnya. Namun, belum ada kesepakatan," terang juru bicara Gestifute, agen yang menaungi Karanka sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Jumat (1/11).
BACA JUGA: Rudi Garcia Minta Pemain Roma Tak Jemawa
Karanka sebenarnya masih memiliki tiga tahun kontrak di Madrid. Namun, kepergian Mourinho membuat Karanka juga angkat koper dari Los Blancos, julukan Madrid. Awalnya, Mourinho dikabarkan bakal memboyong Karanka ke Chelsea. Tapi, Karanka ternyata memilih tantangan baru sebagai head coach. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Rose Beri Bulls Kemenangan di Lima Detik Akhir
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hamilton Tak Kecewa Jika Brawn Hengkang
Redaktur : Tim Redaksi