Aji Santoso Hapus Tradisi Pemain Naturalisasi

Rabu, 19 Februari 2014 – 20:35 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia U-23 mengumumkan Aji Santoso, 28 pemain yang dipanggil ke Training Centre (TC) di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada 24 Februari hingga 7 Maret 2014.

Aji Santoso membuat langkah berani dengan tidak memasukkan pemain-pemain hasil naturalisasi ke dalam tim. Keputusan Aji sekaligus menghapus tradisi pemanggilan pemain naturalisi dalam beberapa tahun terakhir.

BACA JUGA: David Villa Waspadai Balotelli dan Kaka

Dalam rilis yang disampaikan Badan Tim Nasional, Aji Santoso memanggil empat penjaga gawang, delapan pemain belakang, 12 pemain tengah dan 4 striker.

Beberapa pemain yang dipantau belum bisa bergabung di TC perdana ini karena memperkuat Timnas Senior dalam laga away di Arab Saudi, 5 Maret mendatang. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Sihir Oezil Jadi Momok Menakutkan Bagi Muenchen

Daftar Pemain yang Dipanggil Aji Santoso ke Timnas U-23:

Penjaga Gawang:
1. Dimas Galih Pratama (Persijap Jepara)
2. Aji Saka (Persepam Madura United)
3. Yogi Triana (Persita Tangerang)
4. Teguh Amiruddin (Perseru Serui)

BACA JUGA: Balotelli Dihantui Rekor Buruk Lawan Tim Spanyol

Pemain Belakang:
1. Dany Saputra (Persija Jakarta)
2. Muhammad Nizar Ashari (Perseba Super Bangkalan)
3. Mokhamad Syaifudin (Pelita Bandung Raya)
4. David Aprelianto (PSMP Mojokerto Putra)
5. Vava Mario Yagalo (Persebaya Surabaya)
6. Novrianto (PSPS Pekanbaru)
7. Achmad Bachtiar (Persekap Pasuruan)
8. Syahrizal (Persija Jakarta)

Pemain Tengah:
1. Rizky Ahmad Sanjaya Pellu (Pelita Bandung Raya)
2. Rasyid Assyahid Bakri (PSM Makassar)
3. Loudry Meilana Setiawan (Putra Samarinda)
4. Novri Setiawan (Persebaya Surabaya)
5. Yulianto (PSS Sleman)
6. Fandi Eko Utomo (Persebaya Surabaya)
7. Tonny Roy Ayomi (Perseru Serui)
8. Dave Mustain (Persekap Pasuruan)
9. Bayu Gatra Sanggiawan (Putra Samarinda)
10. Rizki Ramdani Lestaluhu (Persija Jakarta)
11. Hendra Adi Bayauw (Semen Padang FC)
12. Hafid Ibrahim (Sriwijaya FC)

Pemain Depan:
1. Agung Supriyanto (Persija Jakarta)
2. Fandi Ahmad (Perseba Super Bangkalan)
3. Rizky Dwi Ramadhana (Sriwijaya FC Palembang)
4. Aldaier Makatindu (Putra Samarinda)

Sumber: Badan Tim Nasional

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Kelemahan Muenchen Versi Sang Legenda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler