Amankan Reuni 212, Polda Metro Libatkan Brimob Nusantara

Senin, 27 November 2017 – 21:04 WIB
Ratusan massa aksi 212 depan Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (24/11 siang. Foto: Elfany/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya mulai bersiap menghadapi Reuni Akbar Alumni 212 yang akan digelar di Monumen Nasional pada 2 Desember 2017.

Terlebih persiapan mekanisme pengamanan dan jumlah personel yang dikerahkan.

BACA JUGA: Milad Aksi 212, Anies Bakal Hadir, Habib Rizieq Akan Orasi

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Probowo Argo Yuwono menyebutkan, bakal melibatkan Brimob dari sejumlah daerah di Indonesia untuk menjaga keamanan kegiatan tersebut.

“Kami libatkan Brimob Nusantara, nanti ada semua sesuai dengan perintah Bapak Kapolda," ucap dia di Polda Metro Jaya, Senin (27/11).

BACA JUGA: Pernyataan Viktor Dianggap Menyerempet Genosida

Mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur ini mengaku belum bisa menyebutkan secara pasti jumlah Brimob yang dikerahkan.

Namun, dia menjamin jumlahnya akan cukup untuk mengamankan kegiatan itu.

BACA JUGA: Alumni 212 Sebut Viktor Lakukan The Most Serious Crime

“Nanti saja (berapa jumlah), yang pasti akan cukup,” kata Argo.

Presidium Alumni 212 berencana menggelar reuni akbar yang dibarengi dengan peringatan Maulid Nabi. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presidium Alumni 212 Pastikan Kasus Viktor Terus Bergulir


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler