Amien Rais: Reshuffle Ditunda, Keadaan Makin Buruk

Kamis, 25 Juni 2015 – 22:02 WIB
dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua MPR RI, Amien Rais meminta Presiden Joko Widodo agar segera melakukan reshuffle kabinet. Pasalnya, keadaan bakal semakin buruk jika perombakan kabinet ditunda.

"Selama-lamanya, kalau dalam satu bulan ke depan tidak ada reshuffle keadaan semakin memburuk," kata Amien Rais di sela-sela buka puasa di rumah dinas Ketua MPR RI, Jakarta Rabu (25/6).

BACA JUGA: Amien Rais Harapkan Jokowi Percepat Reshuffle

Amien menambahkan, pemerintah sudah menggunakan logika untuk mengelabui rakyat. "Ini sudah masalah yang sangat keji, karena keadaan semakin berat," tambah pria asal DI Jogjakarta itu.

Mantan Ketua Umum PAN itu menilai, Jokowi layak mencopot beberapa menteri di Kabinet Kerja. Bukan hanya menteri bidang ekonomi, tetapi juga menteri yang berkaitan dengan politik.

BACA JUGA: Din Pastikan MUI dan Muhammadiyah Tolak Rencana Revisi UU KPK

"Yang sangat berbahaya kalau harapan masyarakat sangat tinggi, tiba-tiba kandas. Maka, sebuah dukungan masif bisa berubah jadi perlawanan masif," tegas pria berusia 71 tahun itu. (fas/jpnn)

BACA JUGA: Desmond Nilai Sikap Presiden Lucu

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pak Buwas Pilih Berprasangka Baik soal Dana Aspirasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler