Andi Narogong Biasa Makan Siang Bareng Fraksi Golkar

Kamis, 30 Maret 2017 – 18:35 WIB
Pengusaha Andi Agustinus alias Andi Narogong (berjaker hitam) saat digelandang penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Foto: Imam Husein/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Fakta baru muncul dalam persidangan perkara korupsi proyek kartu tanda penduduk berbasis elektronik (e-KTP) di Pengadilan Tipikor Jakarta.

Persidangan atas dua mantan pejabat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Irman dan Sugiharto itu mengungkap kedekatan antara pengusaha Andi Agustinus alias Andi Narogong dengan pimpinan Fraksi Partai Golkar DPR periode 2009-2014.

BACA JUGA: Jadi Saksi e-KTP, Ganjar Sebut Surat Dakwaan Lucu

Hal itu terungkap dari pengakuan anggota Fraksi Partai Golkar Agun Gunandjar Sudarsa saat dihadirkan sebagai saksi sidang e-KTP, Kamis (30/3). Agun yang pernah duduk di Komisi II DPR periode 2009-2014 itu mengaku familiar dengan sosok Andi Narogong.

Kang Agun -panggilan akrab Agun- mengungkapkan, Andi Narogong beberapa kali terlihat di ruangan Fraksi Partai Golkar. Biasanya pada hari Jumat saat Fraksi Partai Golkar menggelar makan siang alias maksi bersama.

BACA JUGA: Ganjar: Dakwaan Ini Lucu

"Setiap hari Jumat kita ada makan siang," ujar Agun.

Menurut Agun, mulanya dirinya tidak kenal dengan Andi Narogong. Karena penasaran, Agun pun bertanya ke koleganya.

BACA JUGA: Ganjar Punya Bukti Kuat Tak Terlibat Korupsi e-KTP

"Saya bertanya ke orang, siapa itu? Dijawab Andi Agustinus," katanya.

Hanya saja, Agun mengaku tak tahu pihak yang mengundang Andi Narogong sehingga ikut hadir dalam makan siang bersama Fraksi Golkar setiap Jumat. "Saya tidak tahu siapa yang mengundang," ujarnya.

Yang jelas, kata dia, saat itu ada enam hingga delapan anggota Fraksi Golkar yang hadir di acara makan siang itu. "Siapa pun boleh hadir. Itu kegiatan rutin setelah salat," jelasnya

Namun, Agun saat menjalani pemeriksaan di KPK pernah disodori foto wajah Andi Narogong oleh penyidik KPK. "Waktu ditunjukkan oleh penyidik fotonya mirip (Andi)," kata Agun.

Sekadar informasi, Andi Narogong saat ini telah dijadikan tersangka dalam kasus korupsi e-KTP. KPK menangkap pengusaha muda itu pada Kamis lalu (23/3).(cr2/jpg/boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lho, Kok Bu Miryam Takut Bertemu Pak Ganjar?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler