Astaga! Atap Sekolah Tiba-Tiba Ambruk

Senin, 05 Desember 2016 – 11:48 WIB
SMPN 1 Bungatan yang tiba-tiba ambruk. Foto: JPG/JawaPos

jpnn.com - SITUBONDO -Tiga ruangan di SMPN 1 Bungatan tiba-tiba ambruk, pekan lalu.

Hal ini langsung mendapatkan perhatian serius Dinas Pendidikan (Dispendik) Pemkab Situbondo.

BACA JUGA: Peneliti ICW: Evaluasi Pendidikan Ditentukan Kekuasaan

Karena musibah tersebut, sekolah yang dibangun pada 2012 itu akan diperbaiki kembali.

''Rencananya, 2017 mendatang tiga ruangan di SMPN 1 Bungatan tersebut langsung dibangun,'' kata Kepala Dispendik Pemkab Situbondo Fathor Rakhman.

BACA JUGA: Mulai 2017 UN Dihapus, Diganti USBN, Semudah Itu?

Pihaknya, tambah dia, tetap melihat dan mengkaji musibah ambruknya sekolah itu.

Setelah mendapatkan informasi adanya tiga ruangan SMP Negeri 1 Bungatan yang ambruk, Fathor langsung membentuk tim untuk turun ke lokasi.

BACA JUGA: Inspektorat Dorong Guru Buat Laporan Resmi

''Mereka meninjau langsung kejadian tersebut. Pasti musibah itu ditindaklanjuti,'' ucapnya.

Berdasar data yang dikumpulkan, atap bangunan SMPN 1 Bungatan mendadak ambruk pada Kamis malam (1/12).

Bangunan sekolah ambruk pada malam hari sehingga tidak ada orang yang mengetahui pasti kejadiannya.

Dari pengamatan wartawan Jawa Pos Radar Situbondo, tiga ruang yang ambruk adalah ruang guru, ruang usaha kesehatan sekolah (UKS), dan gudang.

Seluruh atap serta genting tiga ruang tersebut runtuh.

Bahkan, tembok bangunan di bagian selatan roboh ke utara. Bukan hanya itu, seluruh galvalum yang menahan genting nyaris bengkok.

Menurut penjaga sekolah Haryoto, dirinya baru tahu pada pagi hari. Dia kemudian menghubungi kepala SMPN 1 Bungatan.

''Sebelumnya di sini terjadi hujan deras dan angin kencang. Namun, malamnya hanya angin. Jadi, ambruknya malam hari dan tidak ada yang tahu,'' jelasnya.

Secara terpisah, Wakil Kepala SMP Negeri 1 Bungatan Eko Putro menerangkan, belum diketahui pasti penyebab ambruknya tiga ruangan tersebut.

Dia menyerahkan sepenuhnya kepada dinas pendidikan.

''Dugaan sementara karena galvalum tidak kuat menahan genting yang terpasang pada tiga ruangan bangunan itu. Namun, saya tidak tahu lagi,'' terangnya. (rri/c22/diq/flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemkab Tetap Siapkan Dana untuk SMU/SMK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler