Bafana Bafana Berlatih di Brazil

Jumat, 12 Maret 2010 – 13:08 WIB
TERESOPOLIS - Piala Dunia 2010 Afrika Selatan (Afsel) tinggal 90 hari lagiSelaku tuan rumah berupaya keras menyelesaikan persiapan agar even tersebut berjalan lancar

BACA JUGA: Tim Inggris Jadi Korban Penyadapan

Selain itu, mereka juga berambisi merebut prestasi di lapangan.
   
Sayang, performa Bafana Bafana (julukan Afsel) belum meyakinkan
Mereka keteteran ketika menghadapi partai persahabatan dengan tim yang bukan kontestan Piala Dunia 2010

BACA JUGA: Masih Simpan Mimpi Pimpin Final PD

Dalam lima laga terakhir, mereka hanya menang atas Zimbabwe.
   
Padahal, dalam lima pertandingan persahabatan terakhir, lawan yang mereka hadapi hanyalah Namibia, Jamaika, dan Islandia
Sedangkan, satu-satunya lawan yang merupakan kontestan Piala Dunia 2010 hanya Jepang

BACA JUGA: Ajang Pembuktian bagi Walcott

Hasilnya, seri tanpa gol.
   
Karena performa yang tidak meyakinkan, SAFA (asosiasi sepak bola Afsel) memecat Joel Santana dari jabatan pelatih serta memutuskan Carlos Alberto Parreira sebagai penggantinyaSentuhan Parreira diharapkan dapat mengangkat performa Afsel.
   
Dengan waktu persiapan yang kian sempit, Parreira sengaja memilih agar Bafana Bafana menjalani pemusatan latihan di BrazilDengan begitu, dia berharap supaya Teko Modise dkk bisa mempelajari filosofi permainan Brazil.
   
Parreira pun memboyong 29 skuad Afsel ke Teresopolis, pemusatan latihan yang biasa digunakan timnas Brazil, selama sebulanMereka bakal menjalani rangkaian pertandingan pemanasan dengan beberapa klub Brazil dan tim Amerika Latin.
   
"Saya memiliki ide memboyong mereka ke sini lantaran tempat ini adalah kawah candradimuka dari sepak bola duniaPemain-pemain hebat Brazil berlatih di tempat iniSaya berharap itu memberi inspirasi," bilang Parreira, seperti dikutip Reuters.
   
"Di Brazil banyak bakat-bakat berkualitas, karena itu tidak ada yang lebih baik daripada datang dan berlatih di BrazilKami akan melawan tim asal Brazil, agar para pemain Afrika bisa memahami sepak bola seutuhnya," lanjut Parreira.
   
Pelatih yang membawa Brazil juara pada Piala Dunia 1994 tersebut berencana untuk menjajal pasukannya melawan beberapa klub di Brazil, seperti Cruzeiro, Fluminense, Botafogo, Santos, dan Palmeiras serta klub-klub kecil di Brazil
   
Sudah 15 pemain dari 29 yang masuk dalam daftar bergabung ke TeresopolisSederet pemain bintang seperti Benny McCharty dan Steven Pienaar tidak mendapat izin dari masing-masing klubnyaMereka baru gabung pada 31 Maret nanti saat uji coba melawan Paraguay.
   
"Ada tekanan yang besar kepada tim iniFans hanya berpikir dengan hati merekaMereka ingin tim ini menembus semifinal, final, mereka tidak sadar bahwa tim ini bukan tim yang favorit di ranking FIFA, yang mereka ingin hanya hasil," papar Parreira(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dua Ujicoba Batal, Ganti Format Kompetisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler