Balik dari Timnas, Siap Hadapi Mitra Kukar

Jumat, 18 November 2011 – 21:39 WIB

BANDUNG- Para pemain yang telah membela tim nasional, kini telah bergabung kembali bersama- rekan- rekan lainnya untuk berlatih bersama tim PersibHal tersebut terlihat pada latihan Kamis pagi (17/11)

BACA JUGA: Jadi Modal Juara Umum PON



Kekalahan beruntun Indonesia di ajang Pra Kualifikasi Piala Dunia 2014, memang menyisakan duka yang teramat dalam bagi rakyat Indonesia dan khususnya para punggawanya


Pada latihan itu, mereka sudah terlihat langsung mencair dengan rekan- rekannya yang lain untuk kembali berlatih

BACA JUGA: Mamic Anggap Regulasi LPI Aneh

Mungkin ada beberapa kesulitan bagi para pemain untuk kembali beradaptasi, setelah lama tidak bersama-sama.

Pemain Persib Bandung, Muhammad Ilham, menuturkan, baginya tidak ada kesulitan untuk kembali berlatih dengan rekan- rekan yang lain
walaupun telah lama tidak bergabung latihan bersama lagi, karena membela Indonesia.

"Enggak ada kesulitan, tapi mungkin pelatih memberikan materi latihan kepada pemain yang baru bergabung selepas membela Indonesia," papar Ilham kepada wartawan saat ditemui di Stadion Siliwangi.

Pemilik nomor 17 ini mengaku, dirinya mulai beradaptasi kembali, dengan gaya berlatih yang diterapkan oleh Drago mamic yang jelas berbeda dengan arsitek Indonesia

BACA JUGA: Raih Medali, Bonus Uang Cendol

" pelatih mencoba menyatukan kembali untuk beradaptasi dengan yang lain," tandasnya.

Seperti yang diketahui, Timnasional senior Indonesia, dipaksa menelan pil pahit di semua laga yang sudah dijalani mereka di babak kualifikasi piala dunia, dengan tidak satupun poin yang bisa di raih dari empat laga yang sudah dilakoni, Bambang Pamungkas cs ini.

Ternyata hal tersebut tidak menjadi beban bagi eks pemain Persija M.Ilham"Tidak ada beban bagi saya," jelasnya.

Ia menyatakan kesiapannya membela Persib kembali yang tidak lama lagi akan melakoni laga kedua menghadapi Mitra Kukar

"Pokoknya kami siap main tanggal 26 nanti melawan Mitra KukarInsya Allah bisa dapat poin penuh dan pasti saya pribadi memberikan kontribusi yang terbaik bagi Persib," pungkasnya.(cr2)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantan Pemain Kecewa, Muncul Persib 1933


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler