Bang Yos Pilih Realistis soal Capres

Kamis, 23 Juni 2011 – 23:03 WIB

JAKARTA - Mantan Gubernur DKI Jakarta dua periode yang juga Ketua Dewan Pimpinan Nasional Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Sutiyoso, mengaku tak akan memaksakan diri menjadi calon presiden (capres) 2014Sutiyoso memilih untuk bersikap realistis saja

BACA JUGA: KPU Nduga Bantah Gelembungkan DPT



"Saya akan realistis melihat sejauh mana dukungan terhadap partai ini (PKPI)," ujarnya saat meresmikan Kantor PKPI Provinsi DKI Jakarta, di Jalan Tebet Timur Dalam nomor 48, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (23/6) sore


Sutiyoso sendiri mengaku punya modal pengalaman dan niat

BACA JUGA: Wa Ode: Saya Tidak Pernah Mengaku Keturunan Sultan

"Saya sudah 30 tahun di tentara, dan 10 tahun menjadi gubernur
Sudah 40 tahun saya memimpin orang," tegasnya.

Namun pria yang akrab disapa Bang Yos itu menegaskan, jika nanti untuk 2014 ada calon lain yang memang lebih baik, maka layak didukung dan dimenangkan

BACA JUGA: PKPI Anggap PT Selayaknya 3 Persen

"Kan kita harus mendapatkan yang terbaikAntara lain punya pengalaman," ucapnya

Sementara soal upaya meloloskan capres dari PKPI, Sutiyoso menegaskan, tentunya hal itu harus dilakukan melalui koalisi dengan partai-partai lain"Nanti akan terlihat sendiriBiasanya akan tampak pada menit-menit terakhir," katanya.

Hanya saja sampai sejauh ini belum ada tawaran dari partai-partai lain"Belumlah, kan masih tiga tahun lagiSekarang kita fokus membesarkan partai lagi," kata Bang Yos(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengaku Turunan Sultan Buton, Wa Ode Nurhayati Dikecam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler