Bantu Jakarta, Airin Bakal Buat Sodetan

Senin, 20 Januari 2014 – 12:29 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany kembali mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Senin (20/1). Tujuannya untuk menjenguk suaminya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan.

Namun di depan wartawan, Airin sempat berbicara sejenak terkait banjir Jakarta. Dia mengaku, untuk membantu permasalahan banjir di Jakarta, Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan membuat sodetan. Tujuannya untuk mengalirkan debit air hujan.

BACA JUGA: 479 Gardu Distribusi Masih dipadamkan

"Saya harus merencanakan membuat beberapa sodetan di beberapa titik," kata Airin.

Kendati demikian, Airin tidak menyebut di mana saja lokasi sodetan itu akan dibuat. Setelah itu dia langsung menjenguk Wawan yang ditahan di Rumah Tahanan KPK. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Bantuan Rp6 Juta, Diserahkan Rp3 Juta

BACA JUGA: APBD Jakarta Telat Karena Jokowi Urus Banjir?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marak Terminal Bayangan di Lebak Bulus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler