Bautista Target Comeback di Estoril

Selasa, 29 Maret 2011 – 20:17 WIB
MADRID - Sinyal positif terus menyertai proses pemulihan Alvaro BautistaTerhitung sepekan lebih sejak mengalami kecelakaan di sesi latihan MotoGP Qatar, dia berada di rumah sakit

BACA JUGA: Barry, Sang Kapten Pengganti Inggris

Kini, dia sudah bisa meneruskan masa recovery di rumahnya yang terletak di Talavera de la Reina, Spanyol.

Sembilan hari setelah insiden kecelakaan yang membuat tulang pahanya patah di Sirkuit Losail, Qatar, akhirnya bautista sudah bisa pulang ke rumahnya, Minggu (27/3) waktu setempat
Keluarga, para sahabat dan fans klub, menyambut pembalap Suzuki itu di rumahnya, untuk memberikan ucapan selamat datang, setelah dia lama berada di rumah sakit.

"Hari-hari (di rumah sakit) sangat sulit

BACA JUGA: DPR Ditolak Jadi Mediator

Tetapi saya sekarang berada di rumah dengan keluarga, dan saya hanya berpikir agar pemulihan berlangsung cepat dan bisa segera kembali menunggang motor," ujar pembalap Spanyol itu.

Selama masa pemulihan, Bautista akan digantikan oleh John Hopkins di GP Spanyol pada akhir pekan nanti
Dia diprediksi baru akan tampil lagi di lintasan balapan bersama GSV-R mulai GP Portugal, yang berlsangusng di Sirkuit Estoril 1 Mei.

"Target saya adalah tampil di Estoril, setelah satu bulan masa pemulihan

BACA JUGA: Renang Indah Minimal Dua Emas

Tentu saja saya pasti mengalami masalah pada kaki (kiri) dan saya tahu, saya harus bekerja kerasTetapi itulah target saya dan saya tahu bisa melakukannya," jelas Bautista.

Dalam keterangannya, meski sudah berlatih berjalan, Bautista mengakui kesulitan menggerakkan lutut kirinyaMeningkatkan kekuatan otot di kaki kiri tersebut yang menjadi fokus pemuliahannya untuk sementara iniSelanjutnya, dia meneruskan rehabilitasinya dengan meningkatkan fleksibilitas gerakan.

"Pukulan akibat kecelakaan sudah berlaluJatuh dan cedera bisa saja terjadi di balapanYang terburuk adalah saat saya menghabiskan waktu di rumah sakit, ketika pendarahan akibat kecelakaan iniItu adalah momen yang sulit, tetapi kami terus bergerak majuSaya akan sembuh dan kembali ke balapan!" tekad Bautista(ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fish Ancam Posisi Roddick


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler