Bayi Kembar Siam dengan Jantung Bocor

Pasien Miskin Dirawat di RSCM

Rabu, 24 Februari 2010 – 16:32 WIB
JAKARTA- Rumah Sakit Cipto Mangunkosumo (RSCM) kembali menerima pasien kembar siamPasien tersebut adalah Zakiah Nurmala (Lulu) dan Zakiah Nadiva (Lala), yang lahir pada tanggal 13 Juni 2009, asal Desa Mega Timur, Kecamatan Sungai Ambawang Kecamatan Kubu Raya, Kalimantan Barat

BACA JUGA: Kompak: Sebaiknya Boediono-Sri Mulyani Mengundurkan Diri



Saat ini, kedua bayi dari pasangan Sumiran dan Rusmiyati itu sedang menjalani perawatan intensif


Rusmiyati, ibu bayi kembar siam Lulu dan Lala, mengatakan bahwa anaknya lahir di Rumah Sakit umum Daerah Soedarso Pontianak, Kalimantan Barat dengan badan 2,6 kilogram dan panjang 48 cm

BACA JUGA: Akbar Jamin Golkar Tak Akan Jatuhkan SBY

Saat diperiksa bayinya organ hati dua, namun keduanya dempet dibagian tepinya.

"Tim dokter di sana (Pontianak) sudah melakukan pemeriksaan, ditemukan ada cairan di jantung salah satu anak saya, katanya ada bocor kecil," jelasnya, menjawab JPNN, Rabu (24/2).

Setiap harinya, lanjutnya, suaminya hanya menjadi penoreh pohon karet
Sehingga untuk pelaksanaan operasi tidak mampu membiayai

BACA JUGA: Tifatul: Pantun Hilangkan Stres

Namun keluarga merasa bersyukur saat ini ataupun selama proses persalinan hingga ke RSCM, mendapatkan bantuan dari pemerintah Pusat, Daerah serta pengumpulan bantuan masyarakat melalui Pontianak Post (JPNN Group), di Kalbar.

"Bersyukur juga hingga saat ini kondisi bayi terus membaik, sehingga kami sekeluarga berharap terbaik bagi pelaksanaan operasi nanti," jelasnya.(oji/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejagung Tunggu Rekomendasi Pansus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler