Belum Tuntas, Badrodin Berharap pada Kapolri yang Baru

Jumat, 01 Juli 2016 – 19:42 WIB
Komjen Tito Karnavian. Foto: Dokumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengaku bahwa dirinya belum berhasil menangkap Abu Wardah alias Santoso. Karenanya, Badrodin menaruh harapan besar kepada calon Kapolri yang baru Komjen Tito Karnavian, untuk menangkap Santoso.

"Kapolri terpilih akan melanjutkan tugas kami. Ada beberapa target belum terpenuhi salah satunya pengejaran Santoso belum tertangkap," ujar Badrodin di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (1/7).

BACA JUGA: Pimpinan KPK Percayakan Kelanjutan Kasus Hadi Poernomo ke Penyidik

Sementara itu, di penghujung kepemimpinannya, Badrodin berterima kasih kepada seluruh pihak yang turut membantu Korps Bhayangkara. Sebab, dukungan yang sudah diberikan, turut menunjang kinerja Polri.

"Kami menyadari berbagai upaya Polri selama ini belum memenuhi harapan masyarakat. Saya selaku pimpinan Polri minta maaf atas berbagai kekurangan dan kelemahan Polri yang belum memberikan pelayanan masyarakat," papar Badrodin.

BACA JUGA: KPK: Ini jadi Pelajaran Berharga Bagi Mahkamah Agung

"Demikian kepada pimpinan lembaga negara, pada menteri kabinet kerja, pimpinam lembaga penegakkan hukum, Kompolnas, tokoh masyarakat, tokoh agama, media, ormas, dan smuanya termasuk masyarakat. Saya terima kasih atas dukungan. 

“Mudahan-mudahan dukungan dan kerjasama yang baik bisa diteruskan kepada Kapolri yang akan datang," tandas Badrodin. (Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Jadi, Dua Amplop dari Pengacara Ini untuk Siapa?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sumber Utama Suap ke Panitera PN Jakpus Masih Misterius


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler