jpnn.com - CIREBON - Di tengah keterbatasan premium di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di kawasan Cirebon, berhembus kabar dari sejumlah petugas dan pengawas di SPBU, bahwa pasokan premium akan normal kembali hari ini, Senin (25/8).
Tentu saja ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang dalam beberapa hari teerakhir pontang panting mencari bahan bakar jenis premium.
BACA JUGA: SPBU Rugi Belasan Juta Per Hari
Saat dikonfirmasi, salah seorang pengawas di SPBU yang enggan dikorankan, membenarkan adanya informasi tersebut. "Kalau kata sopir tangkinya sih iya, kiriman pasokan premium akan normal besok (hari ini, red)," ungkap dia kepada Radar Cirebon (Grup JPNN), kemarin.
Ia juga menyebut kemarin sudah ada penambahan jatah premium dari pertamina. Ia yang beberapa hari lalu hanya mendapatkan jatah 8 KL per hari, pada Minggu (24/8) pertamina menambah jatah premium sebanyak 16 KL. "Memang belum pasti, cuma sekarang (kemarin) kami dikirim 16 KL premium," tukasnya.
BACA JUGA: Bensin Tembus Rp20 Ribu Per Liter
Hal senada diungkapkan pengawas di SPBU lainnya, yang juga enggan ditulis. Menurutnya, informasi itu ia dapatkan dari orang depot pertamina Balongan.
"Saya dapat info kemarin, katanya pembatasannya mau dicabut, bocorannya sih begitu. Tapi tidak ada pemberitahuan ke pihak SPBU-SPBU," ucapnya.
BACA JUGA: Tujuh Orang Sudah Diperiksa, Belum Ada Tersangka
Sementara itu, Kabid BBM Hiswanamigas Kota Cirebon, Adhi Alamsah masih menutup rapat-rapat perihal kebijakan pembatasan BBM bersubsidi jenis premium. Ia menyebutkan, Hiswanamigas Sewilayah III Cirebon menggelar rapat koordinasi mengenai pembatasan tersebut.
"Maaf Mas, kami masih belum bisa memberikan informasi kepada media, kami menunggu setelah rakor Dewan Pengurus Cabang Hiswana Migas se DPD III, hari Senin (hari ini, red). Untuk urusan teknis bisa langsung tanya ke pertamina sebagai regulatornya," sebutnya. (RC/sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Targetkan Lokalisasi Lamin Ditutup Akhir Tahun
Redaktur : Tim Redaksi