Berkunjung ke Rembang, Fadli Zon Bakal Minta Maaf pada Mbah Moen

Jumat, 22 Februari 2019 – 06:06 WIB
Fadli Zon dan Prabowo Subianto. Foto: instagram fadlizon

jpnn.com, SIDOARJO - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon kembali menegaskan akan melakukan lawatan untuk meminta maaf kepada KH Maimoen Zubair atau Mbah Moen pengasuh Ponpes Al Anwar, Rembang, Jawa Tengah.

Permintaan maaf itu terkait puisinya yang berjudul Doa yang Tertukar.  Hal itu disampaikan usai menjengguk Ahmad Dhani di Rutan Kelas 1 Surabaya.

BACA JUGA: Soal Pernyataan Menristekdikti Coblos Satu Kali, Fadli Zon: Saya Kira Itu Modus

BACA JUGA :  Fadli Zon Ogah Minta Maaf ke Mbah Moen

Menurut Fadli, puisi miliknya terus digoreng oleh pihak-pihak tak bertanggung jawab untuk menyebarkan fitnah dan memanipulasi informasi.

BACA JUGA: Fadli Zon: Prabowo Negarawan, Tidak Terpancing Tudingan Jokowi

Wakil Ketua DPR RI ini menilai, puisi Doa Yang Tertukar, dijadikan alat fitnah untuk menyerang KH Maimoen Zubair.

"Tuduhan itu sangat tidak masuk akal, mengingat saya sendiri sangat menghormati KH Maimoen Zubair dan keluarganya," kata Fadli.

BACA JUGA: Ara: Jokowi Menang, Prabowo dan Fadli Zon Bisa Bergabung

BACA JUGA : Samawi: Fadli Zon Kerap Melecehkan Kiai, Tak Hanya Mbah Moen

Seperti diketahui Fadli Zon pada 03 Febuari 2019 lalu melalui akunnya di Twitter menulis puisi berjudul Doa Yang Tertukar.

BACA JUGA : Ribuan Santri di Kudus Bela Mbah Moen

Akibat posting-an itu, warganet dari kalangan santri di Rembang Jawa Tengah langsung memprotesnya. Bahkan ada yang turun ke jalan dan menuntut politikus Partai Gerindra ini segera meminta maaf. (pul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fadli Sebut Data Lahan Prabowo Dilindungi UU, Masyarakat Tak Berhak Tahu


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler