Biang Kebakaran dari Ulah Manusia

Korban Kebakaran Australia Menjadi 173 Orang

Selasa, 10 Februari 2009 – 07:01 WIB
PUING: Gereja St. Andrew's di wilayah Kinglake di sisi utara Melbourne menjadi puing-puing arang akibat kebakaran semak belukar yang meluas ke wilayah pemukiman. Jumlah korban tewas akibat kebakaran itu sudah mencapai 173. Pemerintah Australia terus memburu penyebab kebakaran dan ditengarai tragedi itu disebabkan ulah manusia. Foto: AFP
WHITTLESEA - Korban kebakaran semak belukar di tenggara Australia terus bertambahHingga kemarin (9/2), seperti dilaporkan Australia News.com.au, total sudah 135 nyawa melayang

BACA JUGA: Gara-gara Perak, Anwar Diminta Mundur

Jumlah tersebut hampir dua kali lipat dari sehari sebelumnya
Itu masih ditambah korban luka-luka yang hampir mencapai seratus orang.

Selain mengevakuasi dan mencegah agar tidak semakin meluas, pemerintah setempat terus berusaha mengurai penyebab kebakaran terbesar sepanjang sejarah Negeri Kanguru tersebut

BACA JUGA: Khatami Siap Tantang Ahmadinejad

Yang mengagetkan, berdasar hasil penelusuran sementara, pemerintah Australia menyatakan bahwa pemicu kebakaran bukanlah hawa panas (by nature) seperti yang selama ini ramai disebut, melainkan ulah manusia (by design).

Perdana Menteri Australia Kevin Rudd dalam sebuah wawancara televisi mengungkapkan, pihaknya tengah menyelidiki kemungkinan tindak kriminal oleh pembakar hutan di 400 titik yang mengakibatkan sebagian besar wilayah Negara Bagian Victoria hangus.

''Anda sebut apa orang-orang macam ini? Tak ada kata-kata untuk menggambarkannya selain pembunuhan masal," ujar Rudd dengan geram seperti dilansir Associated Press.

Menurut Jaksa Agung Robert McClelland, bila memang terbukti tragedi kemanusiaan itu disebabkan tangan manusia, si pelaku akan dijerat dengan pasal pembunuhan dan terancam hukuman mati atau seumur hidup.

Kebakaran di Victoria menghanguskan sedikitnya 750 rumah
Berdasar catatan Palang Merah Australia, jumlah pengungsi mencapai 3.733 jiwa

BACA JUGA: Australia Kian Membara, 108 Tewas

Jumlah tersebut diperkirakan akan bertambah seiring api yang terus berkobar.

Sebanyak 35 di antara total 135 korban meninggal ditemukan hangus di kota kecil di Kinglake, timur laut MelbourneEmpat korban ditemukan di Flowerdale dan satu lainnya di ClonbinaneHingga kemarin, menurut Layanan Kebakaran Victoria, api setidaknya menghancurkan lahan seluas 2.200 kilometer persegi atau sekitar 33 ribu hektarePalang Merah yang membuka sumbangan dana sudah mendapatkan jutaan dolar Australia dari ribuan publik yang bersimpati.

John Handmer, seorang pakar penyelamatan kebakaran hutan dari Royal Melbourne Institute of Technology, mengatakan bahwa kebanyakan warga tewas karena menyepelekan apiMereka tak langsung lari saat api hampir mendekati rumah.(ape/ttg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sinyal Bahaya Sayap Kanan Israel


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler