jpnn.com - jpnn.com -Antusias warga Surabaya untuk membayar pajak kendaraan, di hari pertama penerapan kenaikan tarif mulai terlihat.
Itu terjadi di pelayanan kantor Samsat Surabaya Selatan, kemarin
BACA JUGA: Jangan Terjebak dengan Kenaikan Tarif Kendaraan
Meski kenaikan pembayaran mengalami kenaikan, tapi tidak mengurangi kewajiban masyarakat untuk membayar pajak kendaraan mereka.
Sebagian masyarakat merasa tidak begitu mempermasalahkan kenaikan tarif tersebut.
BACA JUGA: Biaya Penerbitan BPKB Naik, Begini Respons Dealer
Tapi, hal itu diharapkan diimbangi dengan pelayanan yang diberikan.
Selain itu, fasilitas pelayanan juga seharusnya lebih baik.
BACA JUGA: FPKS Tegas: Cabut Kebijakan Menaikkan Tarif STNK-BPKB
"Pelayanannya harus profesional. Tidak lelet juga," terang salah satu wajib pajak, Teguh Raharjo.
Sementara, sosialisasi kenaikan tarif tersebut terus dilakukan.
"Agar wajib pajak bisa memahami dan mendapatkan informasi soal kenaikan dengan benar," ujar Perwira Urusan (Paur) Samsat Surabaya Selatan, Iptu Yudhi Anugerah Putera. (win/pul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh Duh Duh, Tarif SKCK juga Naik 300 Persen
Redaktur & Reporter : Natalia