BKN Tak Akan Proses Berkas CPNS Ilegal

Selasa, 14 Desember 2010 – 17:05 WIB
JAKARTA - Keinginan pemerintah agar penerimaan CPNS daerah bersih dari KKN, tampaknya tidak bisa terwujud sepenuhnyaPasalnya sampai saat ini, masih banyak masalah yang mencuat terkait dengan seleksi CPNS 2010

BACA JUGA: Haposan-Cirus Bungkam, JAM Was akan Gunakan Lie Detector

Sebut saja masalah di Sumatera Barat yang disebut meluluskan CPNS ilegal (tidak mengikuti tes).

Kejadian ini, menurut Deputi SDM Bidang Aparatur Kementerian PAN & RB, Ramli Naibaho, disebabkan karena komitmen Pemda untuk menyelenggarakan seleksi CPNS yang transparan dan bebas KKN masih rendah
"Untuk penyelenggaraan penerimaan CPNS daerah, menjadi tanggung jawab pejabat pembina kepegawaian

BACA JUGA: Makhfud dan DM Dilaporkan ke Mabes Polri

Karena itu, pejabatnya harus punya komitmen kuat untuk menciptakan seleksi yang berkualitas dan bersih," tegas Ramli, yang dihubungi Selasa (14/12).

Di sisi lain, Ramli menyesalkan keberanian Pemda (Sumbar) meloloskan CPNS yang tidak ikut tes
Sebab katanya, dalam sosialisasi pemerintah pusat kepada seluruh Kepala BKD, sudah ditegaskan bahwa mulai tahun ini semua hasil tes CPNS harus dimasukkan ke BKN juga

BACA JUGA: Deponeering Bibit-Chandra Tinggal Tunggu Surat Istana

Ini untuk meminimalisir terjadinya kecurangan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

"Sudah kami wanti-wanti, jangan coba-coba mengusulkan CPNS yang ilegalKalaupun telah diusulkan BKD, tetap tidak akan dikeluarkan NIP-nya oleh BKNKarena BKN tidak hanya melihat usulan BKD saja, tapi akan membandingkan dengan nilai tes yang dimasukkan oleh PTN sebagai pembuat soal sekaligus pemeriksa," pungkasnya(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Tunggu Keputusan Basrief soal Deponeering


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler