Bonaran Situmeang Maju di Pemilukada Tapteng

Sabtu, 25 September 2010 – 14:27 WIB

TAPTENG -- Bonaran Situmeang, yang namanya naik daun lantaran menjadi pengacara Anggodo Widjojo, ikut maju dalam pemilukada Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), SumutDia berpasangan dengan Drs Imal Raya Harahap, yang mantan wakil walikota Pematangsiantar.

Pasangan tersebut telah mendaftarkan diri, untuk mendapatkan "tiket perahu" Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Golongan Karya (Golkar)

BACA JUGA: Yusril Beri Masukan ke SBY

Saat mendaftarkan ke kedua partai itu, ratusan masyarakat Tapteng yang didominasi kalangan abang becak secara spontan dan karena dorongan hati ikut menghantar dan mendatangi kedua kantor partai tersebut di jalan Padangsidimpuan.

Kedatangan pasangan Bonaran-Imal didampingi sejumlah tim pendukungnya diterima langsung Ketua DPC PDIP Tapteng, Ketua DPC PDI Perjuangan Tapanuli Tengah Jamarlin Purba dan Sekretaris Lumban Raja Nahampun AMd, Ketua Tim Penjaringan Patricius M Rajagukguk ST  dan Humas Jhony Simatupang serta pengurus DPC PDI P Tapanuli Tengah lainnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Tapanuli Tengah, Jamarlin Purba dalam sambutannya mengatakan, proses mekanisme yang dilakukan oleh PDI Perjuangan dalam melakukan penjaringan balon Bupati Tapanuli Tengah berlangsung transparan
Yang artinya para balon Bupati yang akan diusung oleh PDI Perjuangan haruslah benar-benar dapat dekat dengan akar rumput

BACA JUGA: Menang di MK, Siapkan Evaluasi SKPD

Karena hal itu juga merupakan penentu bagi balon lolos atau tidaknya dimekanisme verifikasi.

Saat tiba di kantor Golkar Tapteng, pasangan Bonaran-Imal juga disambut oleh Ketua DPD II Partai Golkar Tapteng Darma Bhakti Marbun dan ketua Tim Penjaringan balon Bupati Tapteng dari Partai Golkar, Puspa Aladin Sibuea SH serta para petinggi partai Golkar Tapanuli Tengah lainnya.

Darma Bhakti Marbun dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada pasangan Bonaran-Imal yang mendaftar ke Golkar
Saat pasangan ini mendaftar, belum ada pasangan lain yang mendaftar ke partai warisan Orde Baru itu

BACA JUGA: Mendagri Anggap Siantar Sudah Beres



Bonaran menjelaskan maksud dan tujuannya maju sebagai salah satu pasangan balon bupati berduet dengan seorang birokrat tulen dan berpengalaman, Drs Imal Raya Harahap"Kendatipun kami dapat mencalonkan diri dari jalur independen yang sudah diperbolehkan sekarangNamun kami berpendapat lebih baik melalui dukungan atau support dari Parpol yang nantinya diharapkan dapat mengusung dan mencalonkan kami sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Tapteng dalam Pemilukada 2011 mendatang serta dapat mendaftarkan pasangan kami ke KPUD setempat," ungkap Bonaran(tob/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wacana Pemakzulan Presiden Hadapi Tembok Keras


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler