Bradl Rajai Latihan Bebas Ketiga

Minggu, 10 Agustus 2014 – 01:12 WIB

jpnn.com - INDIANAPOLIS - Balapan MotoGP seri Indianapolis tampaknya bakal berlangsung sengit. Indikasinya terlihat dari pemenang sesi latihan bebas yang selalu berubah. Setelah Valentino Rossi dan Marc Marquez bergantian menguasai latihan pertama dan kedua, kali ini giliran Stefan Bradl yang menjadi pembalap tercepat di sesi ketiga.

Jagoan LCR Honda itu berhasil membukukan waktu satu menit 32,522 detik dalam sesi latihan bebas yang dilangsungkan di Sirkuit Indianapolis, Sabtu (9/8) malam WIB. Posisi kedua ditempati Rossi yang menorehkan waktu satu menit 32,538 detik.

BACA JUGA: Jelang Laga Persib-Persija, Panglima Viking Meninggal

Posisi ketiga dihuni pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo yang menorehkan waktu satu menit 32,606 detik. Hasil buruk diterima gacoan Repsol Honda, Marc Marquez yang berada di urutan keenam dengan catatan waktu satu menit 32,862 detik. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Madrid Belum Respon Rayuan MU Untuk Di Maria

Hasil latihan bebas ketiga MotoGP seri Indianapolis:

1. Stefan Bradl (LCR Honda) 1m32,522d

BACA JUGA: Tendang Constant, Milan Siap Datangkan Armero

2. Valentino Rossi (Yamaha) 1m32,538d

3. Jorge Lorenzo (Yamaha) 1m32,606d

4. Andrea Dovizioso (Ducati) 1m32,767d

5. Pol Espargaro (Tech 3 Yamaha) 1m32,797d

6. Marc Marquez (Honda) 1m32,862d

7. Andrea Iannone (Pramac Ducati) 1m33,015d

8. Bradley Smith (Tech 3 Yamaha) 1m33,202d

9. Dani Pedrosa (Honda) 1m33,220d

10. Aleix Espargaro (Forward Yamaha) 1m33,453d

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pellegrini Semprot Balik Wenger


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler