Capres Demokrat Optimis Ungguli Ical dan Prabowo

Senin, 07 November 2011 – 15:11 WIB

JAKARTA--Wakil Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Max Sopacua menegaskan partainya akan mengusung bakal calon (balon) presiden sendiri dalam Pemilu 2014 mendatangDiyakini calon PD pasti berkemampuan dan berkapasitas lebih dari sejumlah balon yang saat ini mulai diendus oleh sejumlah partai politik.

"Pastilah, kalau kita mengusung bakal calon pasti bisa mengungguli Ical dan Prabowo

BACA JUGA: KPU Diingatkan Patuhi Undang-Undang

Siapa itu orangnya? Nanti kalau sudah saatnya akan terungkap sendiri," kata Max, di dalam pesan singkat, Senin (7/11).

Menurut Max, PD tidak akan gegabah mengusung nama capres
''Tapi itu soal nantilah karena sekarang kita fokus kerja

BACA JUGA: PPP Ancam Keluar dari Koalisi

Soal Capres akan kita umumkan nanti secara resmi di 2014,'' ungkap anggota Komisi I DPR itu.

Menyikapi wacana sejumlah nama seperti Menko Polhukam, Djoko Suyanto, KSAD Pramono Edhie Wibowo dan Ani Yudhoyono yang disebut-sebut akan diusung PD, Max menilai itu pernyataan pribadi
PD belum menetapkan siapa capres secara resmi.

"Itu baru pendapat pribadi, tapi sah-sah saja kalau ada usulan

BACA JUGA: Demokrat Tak Takut Poros Tengah

Tapi semuanya harus menunggu pernyataan langsung dari Demokrat," katanya.

Sebelumnya politisi PD, Ruhut Sitompul menyebut bahwa Djoko Santoso, Pramono Edhie Wibowo dan Ani Yudhoyono cukup berpeluang diusung PD jadi capresSedangkan Partai Golkar resmi akan mendukung ketua Umumnya Aburizal Abkrie (Ical) sebagai Capres 2014Begitu juga Gerindra yang tetap akan mengusung Prabowo Subianto.(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kisruh Hasil Pilbup Maybrat Tak Ganggu Pilgub


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler