Dahlan Iskan Launching Buku 'Dua Tangis dan Ribuan Tawa'

Kamis, 03 November 2011 – 01:59 WIB
LUNCURKAN BUKU : Menteri BUMN, Dahlan Iskan, saat peluncuran buku Dua Tangis dan Ribuan Tawa di Gandaria City, Jakarta, Rabu (2/11). Buku terebut berisi kumpulan note Dahlan saat menjabat sebagai Dirut PLN.Foto : UKON FURKON SUKANDA/INDOPOS

JAKARTA - Produktivitas Dahlan Iskan tak jua pudarKali ini, mantan dirut PLN ini meluncurkan buku "Dua Tangis dan Ribuan Tawa"

BACA JUGA: KY Eksaminasi Putusan Bebas Bupati



Dahlan mengatakan, ini adalah buku ke delapan yang pernah dihasilkannya
"Tapi, ini adalah buku pertama sejak saya jadi dirut PLN," ujarnya saat launching tadi malam (2/11)

BACA JUGA: Program Kemenpera Jangan yang Ribet



Launching yang dilakukan di kompleks supermall Gandaria City, Jakarta Selatan, ini dihadiri sekitar 100 orang, baik dari karyawan PLN maupun pengunjung mall


Menurut Dahlan, bukunya tersebut merupakan kumpulan tulisannya semasa masih menjabat dirut PLN

BACA JUGA: Khofifah: Jangan Hanya Andalkan Kecantikan

Tulisan bertajuk CEO Notes tersebut ditampilkan di website PLN, juga dimuat di Jawa Pos"Kira-kira, setiap dua minggu sekali saya menulis CEO Notes," katanya

Dahlan mengatakan, tulisan menjadi sarana paling efektif dan efisien untuk menjangkau 50 karyawan PLN yang tersebar di seluruh Indonesia"Komunikasi seperti ini sangat penting agar pikiran-pikiran pemimpin tertinggi di perusahaan, bisa menjangkau seluruh karyawan, bahkan hingga level terbawahTapi, jujur saja, saya akan lebih bahagia jika saya masih menjadi dirut PLN ketika buku ini diluncurkan," ucapnya

Sebenarnya, lanjut dia, masih banyak CEO Notes yang belum masuk dalam buku tersebut"Jadi, kalau nanti laris, Insya Allah akan ada edisi ke dua," ujarnya disambut tawa pengunjung

Terkait judul "Dua Tangis dan Ribuan Tawa", kata Dahlan, diambil dari salah satu tulisannya ketika 6 bulan menjabat sebagai dirut PLN"Selama enam bulan itu, saya menangis dua kali, tapi bisa tertawa bahagia ribuan kali," ucapnya

"Jadi, selama di PLN, saya menangis tiga kaliYang ke tiga ketika saya harus meninggalkan PLN karena ditunjuk menjadi menteri BUMN," katanya, kali ini disambut riuh tepuk tangan hadirin(owi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Khawatir Ada Pasal Hilang di UU BPJS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler