Deltras Resmi Dibubarkan

Senin, 11 Juli 2011 – 06:32 WIB
Pemain Deltras. Foto: Dok.JPNN

SIDOARJO - Kebersamaan penggawa Delta Putra Sidoarjo (Deltras) musim 2010-2011 telah berakhir tadi malamItu setelah The Lobster, julukan Deltras secara resmi dibubarkan oleh bupati Sidoarjo Saiful Ilah di Pendapa Kabupaten Sidoarjo

BACA JUGA: Djohar-Farid Diharap Persatukan Kelompok



Sayang, tidak semua pemain hadir dalam acara yang dibungkus makan malam bersama dengan iringan karawitan
Terlihat hanya 16 pemain lokal, serta Danilo Fernando pemain asal Brazil, yang mewakili pemain asing

BACA JUGA: Pengurus Jangan Sekadar Pengusaha

Mereka ditemani oleh dua asisten pelatih Oni Suryono dan Dedy Siswanto


"Sebelumnya kami berpikir bahwa Pak Saiful (Saiful Ilah, Bupati Sidoarjo, Red) tidak mampu menyelesaikan masalah gaji kami

BACA JUGA: Cedera Lutut, Cannavaro Gantung Sepatu

Tapi, kenyataannya beliau adalah pahlawan bagi Deltras dan rela berjuang mencari uang demi pembayaran gaji kami," ujar kapten tim Deltras Danilo Fernando

Mewakili rekan-rekan setimnya, Danilo juga menyampaikan permintaan maaf kepada Saiful IlahItu terkait dengan beberapa perkataan miring yang dia berikan atas nama tim kepada media

"Saya memang tersinggung dengan perkataan ituTapi, saya sudah memaafkan semuanyaKarena saya ini tidak mau melihat Deltras hancurSaya ada disini untuk menyelesaikan masalah, bukan untuk mencari masalah," sambut Saiful Ilah, dalam acara pembubaran tim sekaligus pelunasan gaji pemain dan pelatih tersebut(dik/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arsenal Turunkan Banderol Fabregas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler