Demi Penyidikan Nazar, Politisi PDIP Bakal Dicecar

Senin Depan KPK Periksa Wayan Koster

Sabtu, 15 Oktober 2011 – 00:51 WIB

JAKARTA - Satu per satu, politisi di DPR RI yang diseret-seret M Nazaruddin terkait kasus suap proyek Wisma Atlet SEA Games akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)Senin (17/10) depan, KPK akan memeriksa I Wayan Koster, anggota Komisi X DPR dari Fraksi PDI Perjuangan.

Juru bicara KPK, Johan Budi, mengungkapkan bahwa Wayan Koster akan diperiksa sebagai saksi.  "Kita memang berencana memanggil Pak Wayan Koster

BACA JUGA: Tahanan Makan Bareng Jaksa, Patrialis Ogah Disalahkan

Jadwalnya Senin (17/10)," ujar Johan di KPK, Jumat (14/10) sore.

Seperti diketahui, Nazaruddin berkali-kali menyebut adanya aliran uang dari proyek Wisma Atlet SEA Games ke DPR
Menurut mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu, ada uang Rp 9 milar yang mengalir ke DPR melalui Wayan Koster dan Angelina Sondkah

BACA JUGA: Jamwas Segera Klarifikasi Kajati Sumbar

Uang itu selanjutnya diteruskan ke Badang Anggaran (Banggar) DPR melalui Wakil KEtua BAnggar DPR dari PD, Mirwan Amir dan juga untuk Anas Urbaningrum.

Terkait tudingan itu, KPK juga pernah memeriksa Angelina Sondakh
Namun saat ditanya apakah KPK juga akan memanggil nama selain Wayan dan Angelina untuk diperiksa,  Johan memberi jawaban diplomatis

BACA JUGA: Jamwas Harus Tindak Jaksa Makan Bareng dengan Terdakwa

"Sejauh ini jadwalnya baru Pak Wayan Koster," kilah Johan.

KEmarin, KPK juga memeriksa adink kandung M NAzaruddin,  Muhajidin Nur HasyimSalah satu pemegang saham di Permai Group itu diperiksa sebagai saksi bagi M NAzaruddin.  Hasyim diperiksa sekitar 2,5 jam yang baru berakhir sekitar pukul 16.15.

Namun Hasyim memilih bungkam saat ditanya wartawan erihal pemeriksaan di KPKHAsyim yang sudah masuk daftar larangan bepergian ke luar negeri itu haya tersenyum dan berjalan menuju mobil Mercedes Benz warna hitam dengan bernomor polisi B 234 RIK.(ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marzuki: Jangan Tuding Hakim Pro-Koruptor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler