Di Depan Erick Thohir, Inter Ditahan Sampdoria

Senin, 02 Desember 2013 – 00:44 WIB

jpnn.com - MILAN - Presiden anyar Inter Milan, Erick Thohir mendapatkan suguhan kurang menyenangkan ketika menyaksikan secara langsung penampilan tim miliknya. Erick menjadi saksi langsung ketika Inter ditahan imbang Sampdoria dengan skor 1-1 (1-0) pada pekan ke-14 Serie A di Stadion San Siro, Milan, Minggu (1/12).

Inter sebenarnya memiliki kans besar untuk memberikan kemenangan pada pengusaha muda asal Indonesia itu. Pada menit ke-18, Inter sudah leading ketika Freddy Guarin sukses menjebol gawang Sampdoria. Konfidensi Inter makin membuncah ketika kiper Samir Handanovic sukses mementahkan tendangan penalti Citadin Martins Eder di menit ke-71.

BACA JUGA: Dibantai Hull City, Liverpool Telan Kekalahan Ketiga

Namun, petaka bagi Inter datang sesaat sebelum peluit panjang dibunyikan. Fernandes Garcia Renan sukses memberi satu angka bagi Sampdoria ketika sukses menjebol gawang Inter pada menit ke-89.

Hasil imbang itu merupakan ulangan bagi kedua tim di pekan ke-13 lalu. Saat itu, Inter ditahan imbang Bologna dengan skor 1-1. Sementara Sampdoria bermain imbang melawan Lazio dengan skor serupa.

BACA JUGA: Milan Akhiri Paceklik Kemenangan

Inter memang tampil buruk di laga itu. Mereka hanya membukukan penguasaan bola sebanyak 45 persen. Sementara Sampdoria menorehkan 55 persen ball possession. Selain itu, Inter juga kalah dalam hal tendangan. Inter hanya melakukan sebelas tendangan dengan dua di antaranya mengarah ke gawang. Dua shot on goal merupakan catatan terburuk Inter sepanjang musim ini.

Sementara Sampdoria melakukan 14 tembakan dengan lima di antaranya mengarah ke gawang Inter. Hasil imbang itu juga menjadi "hadiah" bagi pelatih Sampdoria, Sinisa Mihajlovic pada mantan klubnya. Sebelumnya, Mihajlovic pernah membela Inter di rentang 2004-2006. Pria asal Serbia itu juga pernah menjadi asisten pelatih Inter periode 2006-2008 silam.

BACA JUGA: Scholes: Inggris tak Punya Peluang Juara Piala Dunia

Hasil itu juga membuat Inter terpaku di urutan keempat dengan koleksi 27 angka. Sementara Sampdoria tercecer di urutan ke-19 dengan sebelas poin. (jos/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ibra: Tak Mungkin Samai Gol Saya di Video Games


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler