Diperiksa KPK, DPRD Seluma "Lumpuh"

Sabtu, 21 Mei 2011 – 14:03 WIB
BENGKULU- Aktivitas DPRD Seluma, Provinsi Bengkulu seperti lumpuhIni lantaran 17 orang dari 30 wakil rakyat di kantor itu diperiksa di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta

BACA JUGA: Anggota DPRD Sibolga Tolak Gabung Protap

Bahkan, Jumat (21/5) lalu, tampak hanya seorang anggota DPRD yang masuk kantor, yaitu Gusman Gumanti


Sedangkan anggota dewan yang lainnya, sebagian menjalani pemeriksaan di KPK

BACA JUGA: 20 Calon Bidan Terkapar

Bagi anggota dewan yang sudah diperiksa, juga tak tampak batang hidungnya
Sedangkan 12 anggota dewan yang belum diperiksa, tak ada kabar

BACA JUGA: Bupati Bengkulu Selatan Dituduh Lakukan Pencabulan



Sebelum dipanggil KPK, agenda anggota wakil rakyat Seluma terbilang sibukMulai dari dengar pendapat (hearing) membahas masalah perkebunan yang melibatkan PT Sandabi Indah Lestari (SIL), PTPN VII Talo-Pino hingga PT Mutiara Sawit Seluma (MMS)Selain itu, para wakil rakyat ini juga sering disibukkan berbagai kunjungan kerja (kungker) ke luar daerah.

"Kalau lumpuh tidakBuktinya saya tetap masuk kerjaRekan-rekan lain mungkin ada urusan yang tidak bisa ditinggalkanHanya saja sekarang kebetulan agenda tidak sepadat sebelum-sebelumnya," ungkap Gusman Gumanti.

Terpisah anggota DPRD Seluma yang sudah dimintai keterangan oleh KPK, H Midin Amad, mengatakan dirinya tetap santaiDia menyangkal trauma akibat diperiksa KPK"Malahan saya jadi familiarKalau saya tahu ada wartawan RB (Rakyat Bengkulu) di KPK, saya tidak mungkin menghindarSaya kira wartawan dari pusat semua," ujarnya.

Terkait materi pemeriksaan, Midin Amad mengatakan seputar Perda No12 tahun 2010 tentang multiyearsMulai dari pengajuan rancangan peraturan daerah (Raperda) hingga persetujuan dan pengesahanMidin Amad juga menolak berkomentar tentang dugaan suap atau sogok untuk menyetujui dan mengesahkan raperda tersebut"Langsung saja tanyakan ke KPKSaya tidak berhak menyampaikannya," pungkasnya.(sip/fuz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gubernur Mengeluh, 19 Gedung Belum Terurus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler