Dirut Telkomsel Diganti

Jumat, 30 Januari 2009 – 09:19 WIB
JAKARTA – Proses pergantian pucuk pimpinan dilakukan oleh PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) saat mengumumkan promosi dan pergantian pejabat di lingkungan Telkom Group
     
Posisi Direktur Utama PT

BACA JUGA: Sunset Policy Tambah Penerimaan Rp 6,99 T

Telekomunikasi Indonesia Seluler (Telkomsel) kini dijabat oleh Sarwoto menggantikan Kiskenda Suriahardja
Sarwoto sebelumnya menjabat sebagai Executive General Manager (EGM) Divisi Infrastruktur Telekomunikasi PT

BACA JUGA: Jepang Minta Tambahan Pasokan Gas

Telkom
Selanjutnya, Kiskenda akan menjabat sebagai Staf Ahli Direktur Utama PT

BACA JUGA: Fungsi BPD Baru Sebatas Kasir Pemda

Telkom Bidang Marketing.
     
Direktur Pengembangan PT Telkomsel yang sebelumnya dijabat oleh Syarif Syahrial Ahmad kini dijabat oleh Herfini Haryono yang sebelumnya menjabat sebagai Vice President Business Control TelkomselSelanjutnya Syarif Syarial Ahmad akan menjabat sebagai Staf Ahli Direktur Utama PTTelkom Bidang Operasi Pemeliharan dan Teknik.
     
Pada saat bersamaan Direktur Utama Telkom, Rinaldi Firmansyah Menyerahkan  Surat Keputusan (SK) Direksi  kepada delapan pejabat Telkom, tiga di antaranya  merupakan SK  memasuki masa pensiun
     
Vice President Public and Marketing Communication Telkom Eddy Kurnia menyampaikan bahwa rotasi dan  promosi di lingkungan Telkom dilakukan sesuai dengan kebutuhan riil yang berkembang saat ini.
     
“Ini merupakan hal yang biasa dan dapat terjadi setiap saat, serta untuk menjawab tantangan kompetisi industri telekomunikasi yang semakin ketat,” ujarnya di Jakarta, Kamis (29/2).
     
Sementara kinerja PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) diperkirakan terus menurunPada September 2008, perseroan mencatat laba bersih sebesar Rp8,9 triliun turun 9,16 persen dibanding periode sama 2007 Rp9,8 triliun.
     
Selama periode tersebut perseroan mengalami rugi kurs sekitar Rp75 miliar hingga Rp80 miliar.Pada triwulan III 2008, jumlah pelanggan seluler yang dikelola anak usaha PT Telkomsel mencapai 60,5 juta nomor meningkat 36 persen dari periode sama tahun 2007Demikian juga layanan telepon tetap nirkabel (FWA) Flexi tercatat 9,15 juta nomor, naik 63 persen(iw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Ragukan Pemda Terbitkan Obligasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler