Disiapkan Rp500 Miliar untuk Atasi Lonjakan Harga Pangan

Selasa, 26 Oktober 2010 – 18:38 WIB

JAKARTA — Perubahan iklim ekstrim yang melanda hampir seluruh negara di dunia, membuat Pemerintah Indonesia harus bertindakKekhawatiran yang muncul adalah bakal melonjaknya harga pangan dunia karena cuaca ekstrim dan seringnya datang bencana akhir-akhir ini.

Untuk antisipasi terjadinya lonjakan harga pangan dunia, pemerintah menyiapkan anggaran khusus untuk adaptasi dan migitasi perubahan iklim

BACA JUGA: Pemerintah Kejar PP Cost Recovery

Menteri Keuangan Agus Martowardojo dalam rapat paripurna di DPR RI, Selasa (26/10) mengatakan bahwa sudah disiapkan anggaran Rp500 miliar untuk mengantisipasi dampak buruk yang mungkin timbul akibat ketidakpastian musim dan perubahan iklim global.

"Pemerintah dan DPR sudah sepakat untuk mengalokasikan anggaran untuk program adaptasi dan mitigasi perubahan iklim ini
Serta untuk cadangan stabilisasi harga pangan untuk mengantisipasi melonjaknya harga pangan akibat turunnya produksi pangan," kata Agus.

Sebelumnya, Menteri koordinator bidang perekonomian, Hatta Rajasa juga mengungkapkan perlunya antisipasi perubahan iklim

BACA JUGA: Pemerintah Kucurkan Subsidi Rp187,6 T

Hatta mengatakan, stok beras nasional dipastikan aman hingga awal 2011
Namun demikian, pemerintah merasa perlu mengamankan cadangan beras sedari sekarang

BACA JUGA: Bumikan Batik, SIKIB-CCAI Angkat Pengrajin



"Karena beberapa negara sudah menghentikan ekspor beras merekaIni artinya semua negara memang perlu mengantisipasi dari sekarang dampak perubahan iklimTermasuk Indonesia yang akhir-akhir ini sering mengalami musibah bencana alam," kata Hatta.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... ESDM Dorong Investor RRT ke Indonesia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler