JAKARTA - Dua mobil tahanan milik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), saat ini sudah bersiaga di pelataran gedung KPK. Berdasarkan kabar yang beredar, keberadaannya tersebut disiapkan untuk membawa tahanan perkara travellers cheque (TV) pemilihan Deputi Senior Gubernur BI Miranda Goeltom yang sudah berstatus tersangka sejak September 2010, dan menjalani pemeriksaan sejak pagi tadi.
Kehadiran mobil tahanan yang masing-masing berwarna hitam dan silver tersebut tidak bersamaanPertama masuk adalah mobil yang berwarna hitam sekitar pukul 13.30 Wib, lalu disusul silver 15 menit kemudian
BACA JUGA: Pengacara Minta KPK Periksa Petinggi PDIP
Keduanya begitu masuk langsung menuju pelataran parkir belakang gedung KPK, di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan
BACA JUGA: Besok, JR Saragih Diperiksa Majelis Kehormatan MK
Karena harus menurunkan penumpang yang ada di dalamnyaJuru Bicara KPK Johan Budi SP, ketika dikonfirmasi mengaku belum mendengar kabar akan ada penahanan oleh KPK pada hari ini
BACA JUGA: 95 Persen PPTKIS Tak Laporkan Data Pengiriman TKI
"Sampai sekarang belum ada kabar," jelasnya.Empat mantan anggota Komisi IX DPR yang telah ditetapkan tersangka dari Fraksi PDIP hari ini hadir menjalani pemeriksaan di KPKMereka adalah Ni Luh Mariani Tirtasari, Soewarno, Matheos Pormes, dan Soetanto PranotoKeempatnya sejak pagi hingga siang ini masih diperiksa intensif oleh penyidik KPK(mur/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Malam Ini, Perwakilan RI ke Tunisia
Redaktur : Tim Redaksi