Dubes Belanda Kunjungi Jawa Pos

Sabtu, 04 Desember 2010 – 07:12 WIB
KUNJUNGAN PERTAMA: Duta Besar Belanda untuk Indonesia Tjeerd De Zwaan (dua dari kanan) berbincang dengan Pemimpin Redaksi Jawa Pos Leak Kustiya di ruang redaksi, kemarin. F-ANGGER BONDAN/JAWA POS

SURABAYA - Redaksi Jawa Pos di gedung Graha Pena Surabaya kemarin sore (3/11) dikunjungi Duta Besar Belanda untuk Indonesia Tjeerd De ZwaanMeski singkat, kedatangan Zwaan ke Kota Pahlawan yang didampingi Atase Pertanian Kedutaan Belanda untuk Indonesia Jean Rummenie serta Konsul Kehormatan Belanda untuk Surabaya Sylvia Pangkey tersebut disambut hangat awak redaksi.   

Banyak hal yang ditanyakan Dubes yang bertugas di Indonesia sejak Agustus 2010 itu

BACA JUGA: PPP Beri Dukungan Referendum

Di antaranya, isu-isu terkini politik dalam negeri, lingkungan, figur ketua baru KPK, termasuk komitmen Jawa Pos dalam menyikapi banyaknya praktik korupsi.   

Hal lain yang ditanyakan mantan Dubes Belanda untuk Palestina itu adalah apakah Jawa Pos mendukung salah satu partai
Dengan tegas Pemimpin Redaksi Jawa Pos Leak Kustiya menjawab tidak

BACA JUGA: Massa Kembali Serang Masjid Ahmadiyah

"Kami koran yang sangat independen," ujarnya.

Pada akhir kunjungan, Zwaan memberikan kenang-kenangan sebuah buku tentang Belanda karya fotografer Martin Kers
Sambil minum teh hangat, Dubes murah senyum itu menerangkan keindahan Negeri Kincir Angin lewat buku setebal 150 halaman tersebut.

Sayang, Zwaan tak sempat menghabiskan teh hangat yang disuguhkan redaksi karena harus bergegas ke bandara lebih awal agar tak tertinggal pesawat

BACA JUGA: MA Kandaskan Pengaduan Panda Nababan

Maklum, kemarin Surabaya memang macet di mana-mana(nji/c5/lk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kesultanan Pasrah kalau Rakyat Jogja Marah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler