Dukung Prabowo-Hatta, Rustriningsih: Pemecatan Sudah Dilakukan

Kamis, 03 Juli 2014 – 14:52 WIB

jpnn.com - KEBUMEN - Mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah Rustriningsih akhirnya buka suara soal kabar bergabungnya dia dengan tim pemenangan capres Prabowo-Hatta. Saat memperingati ulang tahunnya yang ke 47 di kediamannya, Jalan Veteran, Kebumen, Jateng, dia mengatakan akan mendukung dan memilih pasangan nomor 1. 

"Saya Rustriningsih bersama relawan Rustriningsih menyatakan mendukung, memilih, dan akan mencoblos pasangan Prabowo-Hatta dalam Pilpres 2014," kata Rustriningsih di hadapan ratusan relawan Rustriningsih, Kamis (3/7).

BACA JUGA: Megawati Bela Jokowi dari Tudingan Penerus PKI

Mantan Wakil Gubernur Jateng itu lantas menjelaskan mengapa dirinya kepincut dengan Prabowo-Hatta. Menurutnya, setelah melalui pencermatan yang panjang termasuk melihat acara debat capres-cawapres, pasangan Prabowo-Hatta banyak mengupas tentang komitmen penyelenggaraan pemerintahan yang bersih.

"Saya melihat selama menjalani tugas-tugas dinas bahwa kemampuan manajemen dan berbagai hal yang dimiliki tidak akan berarti apa-apa kalau tidak ada keberanian dan ketegasan," kata politisi PDIP ini.

BACA JUGA: Berita TV One Dinilai Bukan Produk Pers, Tapi Propaganda

Saat ditanya apakah dirinya tidak khawatir dikeluarkan dari PDIP karena keputusannya bersebrangan dengan partai, Rustriningsih menjawab enteng. Menurutnya, berdasarkan apa yang dialami suaminya, Sony yang dipecat diam-diam dari PDIP tanpa ada kesalahan, maka dia pun pasrah jika dipecat dari partai. "Bisa jadi pemecatan itu sudah dilakukan," kata Rustriningsih. (mas/jpnn)

BACA JUGA: Masyarakat Diminta Kasihan Kepada Awak Redaksi TV One

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebelum Kampanye, Jokowi-JK Melayat ke Makam Nanang Masoem


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler