Festival Reggae Terbesar Asia Tenggara Bakal Goyang Bali

Rabu, 01 Agustus 2018 – 18:58 WIB
Jumpa pers tentang penyelenggaraan Reggae Star Festival 2018 di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (1/8). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com - Pencinta musik reggae di Indonesia patut happy. Akan ada event bertitel Reggae Star Festival 2018.

Sebelumnya, Reggae Star Festival pernah digelar selama tiga kali. Sedangkan Reggae Star Festival 2018 akan digelar di Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar, Bali pada 29 dan 30 September 2018 mendatang.

BACA JUGA: Ayo Ngaku, Siapa Pernah Jadi Korban Ulah PSK Ini?

Sejumlah kemeriahan siap dihadirkan dalam festival reggae terbesar di Asia Tenggara itu. Terutama dalam hal pengisi acara yang akan didatangkan dari dalam negeri maupun mancanegara.

"Tahun ini kami telah mengantongi 32 panampil untuk festival. Termasuk 2 performer dari luar negeri," kata Agung Ngurah selaku ketua panitia Reggae Star Festival 2018 di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (1/8).

BACA JUGA: Keluarga Legend Kembali ke Bali

Sejumlah nama yang sudah memastikan diri bakal hadir pada Reggae Star Festival 2018 adalah Range asal Amerika, Budak Nakal dari Malaysia, serta musisi reggae kenamaan Indonesia Tony Q.

"Akan ada beberapa nama musisi reggae internasional lagi yang kami ajak. Saat ini masih dalam tahap komunikasi. Nantinya juga ada band dari berbagai daerah Indonesia," ucapnya. 

BACA JUGA: Bule AS Menungging di Atas Meja, Ternyata Meninggal Dunia

Nantinya, panitia akan menyediakan lahan seluas sekitar 15 hektar untuk untuk menjadikan lokasi Reggae Star Festival 2018. Sembari menyimak reggae, penonton bisa menikmati keindahan Pantai Sanur. 

Reggae Star Festival 2018 bukan saja menyajikan konser musik, tapi nanti juga ada menyelipkan berbagai aktivitas. Mulai dari booth kreatif hingga pesan tentang pelestarian lingkungan yang jadi isu sentral dari festival ini.

"Kami menyiapkan paket camping ground buat penonton yang ingin menginap di area festival selama dua hari," jelas Agung.(mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PAN Usung Laki Bini Jadi Caleg di Dapil Sama


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler