Galak Sama Orang yang Salah

Rabu, 09 Oktober 2013 – 20:51 WIB
Elly Sutarman, istri Komjen (pertama dari kanan), calon Kaporli Komjen Pol Sutarman dan kedua anaknya saat berdialog dengan Komisi III DPR RI pada kunjungan Komisi III DPR RI ke rumah Komjen Pol Sutarman, Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (9/10). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - TANGSEL - Elly Surtiati alias Elly Sutarman mengaku kaget saat mengetahui suaminya, Komjen Sutarman dipilih Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai calon Kapolri tunggal. Dengan mata berkaca-kaca, Elly mengungkapkan rasa syukurnya karena karir sang suami mencapai puncak setelah mengalami pahit manis sejak tahun 1981. Kata hati Elly ini sampaikan saat mendampingi Komjen Sutarman menerima kunjungan Komisi III DPR di kediamannya, Bintaro, Tangerang Selatan, pada Rabu (9/10).

"Kami mohon doa restu, saya sebagai istri tidak menyangka dan tidak pernah mengira, mantan pacar ini jadi calon Kapolri," kata Elly tersenyum sambil melihat sekilas sang Jenderal Bintang Tiga yang duduk disampingnya.

BACA JUGA: Permintaan Penempatan TKI di Korea Melonjak

Dari pernikahannya dengan Komjen Sutarman, Elly memiliki tiga anak yaitu Devina Ekawati yang kini menjadi seorang dokter gigi. Sedangkan dua anak laki-lakinya Kiki Dwi Prambudi dan  Danny Tri Sespianto mengikuti jejak sang ayah berkarir di Kepolisian. Elly sempat menceritakan kisah kasihnya dengan Sutarman.

"Waktu itu di Bandung. Akan nikah dia tanya, kamu siap enggak dengan gaji saya yang hanya 90-an ribu," kata Elly menirukan ucapan Sutarman muda.

BACA JUGA: Garuda Berangkatkan 90.108 Calhaj

Meski tahu kehidupan dengan polisi tak mudah, perempuan asal Garut ini akhirnya menetapkan hati untuk menikah dengan Sutarman. Ia bersama tiga anak selalu pindah-pindah kota sesuai dengan tugas yang didapat Sutarman.

Menurut Elly, menjadi istri perwira Polri tidak membuat Sutarman memanjakannya. Ia diajarkan untuk tidak bersikap manja.

BACA JUGA: Bukan Level MK Tangani Sengketa Pilkada

"Beliau kan dulu sibuk. Kalau saya ikut kegiatan Bhayangkari kadang disuruh naik bajaj sendiri, atau saya disuruh sendiri. Saya nangis, tapi katanya enggak apa-apa, harus bisa sendiri, harus belajar mandiri juga," kata Elly mengenang masa lalunya.

Pelajaran kehidupan yang didapat dari Sutarman, kata Elly, juga diajarkan pada tiga anaknya. Elly mengaku, Sutarman termasuk ayah yang cukup galak dan tegas pada anak-anaknya.

"Kalau anak nilai jelek, saya yang diomelin. Galak. Raut wajahnya cemberut aja saya takut, pasti mau marah ini. Papa ini baik tapi jangan sampai berbuat salah. Saya sampaikan ke anak saya jangan sampai berbuat salah-salah," kata Elly tertawa.

Elly berharap jika terpilih resmi sebagai Kapolri, Komjen Sutarmann dapat menjalankan tugasnya dengan jujur dan lancar hingga akhir masa jabatannya.

Selain Elly yang ditanya soal kehidupan pribadi Sutarman, anggota Komisi III juga menanyakan perihal kehidupan Kabareskrim itu pada puterinya Devina.

Perempuan berparas cantik itu mengaku ayahnya orang yang humoris sekaligus tegas. "Papa orangnya humoris, galak juga kadang-kadang, tegas, kalau buat salah ya dimarahin," kata Devina yang mengaku sering pindah-pindah sekolah karena mengikuti perjalanan dinas Komjen Sutarman.

Devina yang saat ini berprofesi sebagai dokter gigi menjelaskan bahwa meski sering tinggal berpindah-pindah tempat, tetapi keharmonisan keluarganya tetap terjaga. Sejak dulu, kata Devina, keluarganya memiliki kebiasaan tidur bersama di dalam satu kamar dengan menggelar kasur di lantai.

"Nah di sela-sela waktu renggang, kami selalu tidur satu kamar, gelar kasur. Dan itu masih dilakukan sampai saya sekarang saya punya anak 3, kemarin malam sabtu-minggu, sama mantu sama cucu saya tidur di kamar papa. Awalnya rada risih, tapi sekarang sudah biasa," kata Devina.

Senada dengan ibunya, Devina pun mendoakan ayahnya bisa menjalankan tugasnya dengan baik di Kepolisian dan menjadi teladan untuk anggota kepolisian lainnya. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demokrat Segera Pecat Ketua DPC Batanghari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler