jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai Gerindra Riza Patria tidak menepis kabar bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dan mantan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo memiliki peluang besar mendampingi Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.
"Pak Anies punya peluang yang besar, tentu sudah tidak diragukan lagi kepiawaiannya, kecerdasannya elektabilitasnya. Pak Gatot juga punya peluang dan kesempatan yang sama, tapi kami belum memutuskan," kata Riza di gedung DPR, Jakarta, Senin (26/3).
BACA JUGA: Anies Janjikan Pemutihan Denda Bea Balik Nama Tahun Ini
Menurut dia, Anies saat ini masih punya tugas utama sebagai gubernur yang diusung Partai Gerindra, PKS, dan didukung PAN serta partai lainnya.
Dia yakin Anies akan menghormati apa yang menjadi keputusan Prabowo dan Partai Gerindra. "Tapi saya yakin kalau memang disepakati oleh partai koalisi bahwa beliau (Anies) dianggap yang terbaik saya kira beliau nanti akan memberikan jawaban yang tentu akan bijaksana dan memuaskan bagi semua pihak," paparnya.
BACA JUGA: Deklarasi Prabowo Capres: Kader Gerindra se-Indonesia Hadir
Lebih lanjut dia mengatakan selain Gatot dan Anies, pihaknya juga melihat nama-nama lain yang memiliki peluang yang sama. Misalnya, Presiden PKS Sohibul Iman, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
"Jadi semua ini punya peluang yang sama. Jadi memang tidak mudah (menentukan)," katanya.
BACA JUGA: Ombudsman: Anies Tidak Kompeten dan Melawan Hukum
Menurut Riza, keputusan menentukan cawapres harus diambil bersama partai koalisi. Tidak bisa dilakukan sepihak. "Apalagi Pak Prabowo sangat bijaksana dan negarawan, beliau pasti sangat menghargai dan menghormati pendapat partai-partai dan akan duduk secara bersama sama," katanya.
Dia menegaskan, Joko Widodo saja sampai sekarang masih sulit menentukan cawapres. Sebab, ini bukan sekadar menentukan cawapres, tapi jauh lebih penting membangun sinergi antara kekuatan partai yang berkoalisi dan maupun ormas-ormas yang akan mendukung nanti.
"Jadi kami harus mempertimbangkan banyak aspek," tegasnya. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Nilai Anies Baswedan Ribet soal Penutupan Hotel Alexis
Redaktur & Reporter : Boy