Gubernur Sulbar Temui Depdagri

Senin, 15 Desember 2008 – 14:44 WIB
JAKARTA--Setelah merasa dikudeta saat sedang menunaikan ibadah haji, Gubernur Sulawesi Barat Anwar Adnan Saleh langsung diterima Menteri Dalam Negeri Mardiyanto di Kantor Depdagri, Senin 15 Desember.

Saat menerima Anwar, Mardiyanto  didampingi staf ahli Mendagri yang juga mantan Pejabat Gubernur Sulsel, Ahmad Tanri Bali LamoSementara Anwar didampingi Ketua DPRD Sulbar, Hamzah Hapati Hasan

BACA JUGA: KPK Usut Pemanfaatan Bantuan Asing

 Pertemuan tersebut berlangsung hampir satu jam.

Gubernur dan Ketua DPRD Sulbar menghadap Mendagri terkait adanya Keputusan Pleno DPRD Sulbar yang memberhentikan Anwar sebagai Gubernur, Jumat lalu
Rapat paripurna tersebut hanya dipimpin Wakil Ketua DPRD Sulbar Arifin Nurdin (PDK).

Usai diterima Mendagri, Anwar bersama Hamzah selanjutnya menghadap Dirjen Otda, Sodjuangan Situmorang.

Usai bertemu Mendagri, Anwar terlihat cukup tenang

BACA JUGA: Menag Incar Pemondokan di Tanah Suci

"Pemerintah pusat berjanji tetap berpegangan pada koridor hukum," tegas Anwar
(ysd)

BACA JUGA: 147 Jemaah Meninggal di Tanah Suci

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Malaysia Tembak Lima Warga Kalbar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler