Habis Lebaran, Hartono Bawakan Jaksa Saksi Ahli

Selasa, 07 September 2010 – 14:53 WIB
JAKARTA- Hartono Tanoesoedibjo batal diperiksa penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Selasa (7/9)Tersangka dugaan korupsi Sistem Administrasi badan Hukum (Sisminbakum) itu  tak memenuhi panggilan jaksa dengan alasan sedang sakit

BACA JUGA: Tunggu Putusan MK, Yusril Masih Tak Mau Bicara

Karena itulah ia meminta jaksa memanggilnya kembali usai lebaran ini.

"Pak Hartono akan datang memenuhi panggilan setelah lebaran," ujar Kuasa Hukum Hartono, Andy  Simangunsong di Kejaksaan Agung (Kejagung) Selasa (7/9).

Bersamaan dengan itu ia akan meminta jaksa memeriksa saksi ahli yang telah ajukan
Ini untuk meringankan tudingan yang disangkakan penyidik pada kliennya itu.
"Pak Hartono sudah mengajukan beberapa ahli

BACA JUGA: Yusril Periksa Mulut, Hartono Mengaku Sakit

Kita minta agar tim penyidik dapat memeriksa ahli-ahli ini dan itu merupakan hak dari tersangka," tambahnya.

Dijelaskan saksi ahli yang diajukan ke penyidik berjumlah tujuh orang
Para saksi ini merupakan sejumlah pakar dalam bidang investasi, hukum adeministrasi negara, hukum pidana, hukum kontrak perdata dan lainnya.

"Kejaksaan akan memanggil saksi-saksi ahli tersebut, kita sedang menunggu saja bagaimana hasil pemeriksaan terhadap saksi-saksi  ahli itu," tambahnya.

Sebagai gambaran Selasa pagi jaksa sedianya menjadwalkan pemeriksaan bagi Hartono dan Mantan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi manusia (Menkeham) Yusril Ihza Mahendra yang juga tersangka dalam kasus Sisminbakum

BACA JUGA: Kebutuhan PNS Akan Didesain Ulang

Namun mereka kompak tak hadir dengan alasan berbedaYusril tak hadir dengan alasan tengah menjalani pemeriksaan mulutSementara Hartono mangkir dengan alasan sakit.

"Alasan kesehatan, tadi  kita sudah sampaikan surat karena kesehatan tidak memungkinkan,  sedang memburuk ada keterangan dari rumah sakit juga," tambah Andi.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemred Playboy Terancam Dipanggil Paksa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler