jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, genap berusia 50 tahun hari ini, Rabu (29/6).
Suami dari Veronica Tan itu lahir di Manggar, Belitung Timur, 29 Juni 1966. Untuk sebutan Ahok, panggilan itu ternyata berasal dari ayahnya.
BACA JUGA: Diundang Teman Ahok, Adian: Saya Tak Minat Main Tebak-tebak Buah Manggis
Almarhum Indra Tjahja Purnama ingin Basuki menjadi seseorang yang sukses dan memberikan panggilan khusus baginya, yakni "Banhok". Kata "Ban" sendiri berarti puluhan ribu, sementara "Hok" memiliki arti belajar.
Bila digabungkan, keduanya bermakna belajar di segala bidang. Lama kelamaan, panggilan Banhok berubah menjadi Ahok.
BACA JUGA: Publik Ingin Ahok Maju Lewat Jalur Parpol
Kini Ahok tercatat sebagai gubernur DKI ke-19. Ahok menjabat sebagai orang nomor satu di DKI setelah Joko Widodo terpilih sebagai Presiden.
Sebagai wakil gubernur yang mendampingi Jokowi kala itu, secara otomatis Ahok dilantik melalui rapat paripurna istimewa di Gedung DPRD DKI Jakarta pada 14 November 2014.
BACA JUGA: Politikus PDIP Prediksi Verifikasi KTP Ahok Senilai 4 Bangunan SD
Ucapan ulang tahun kepada Ahok pun berdatangan. Di media sosial, #HBD50AHOK menjadi trending topic. Sudah ribuan netizen berkicau dengan memberikan selamat.
"Selamat Ulang Tahun Pak @basuki_btp ,Semoga bisa membangun Jakarta yang aman dan Nyaman serta bebas macet *SNaz48 #HBD50AHOK," cuit Official JKT48 Dream @JKT48FansDream, beberapa saat yang lalu.
Ya, selamat ulang tahun ya Pak Ahok. (jpg/adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pendukung Ahok: Jangan Sampai Bensin Habis duluan
Redaktur : Tim Redaksi