Ini Rute Pengalihan Arus Lalu Lintas JNF

Selasa, 31 Desember 2013 – 17:05 WIB
Menjelang malam pergantian tahun baru 2014, jalan MH Thamrin mengalami kemacetan, Jakarta Pusat, Selasa (31/12). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Jakarta Night Festival akan digelar di sekitar kawasan patung kuda hingga Dukuh Atas, Jalan MH. Thamrin-Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (31/12).

Rencananya polisi akan melakukan sterilisasi dan pengalihan arus lalu lintas. Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan, pukul 18.00 dari Dukuh Atas hingga Patung Kuda di dekat Monumen Nasional sudah dilakukan sterilisasi

BACA JUGA: Jokowi-Rhoma Bawakan Begadang dan Darah Muda

"Jadi kami harap pada pukul 16.00 WIB, masyarakat sudah memarkirkan kendarannya," kata Rikwanto.

Dijelaskan di Traffic Light Harmoni akan dilakukan penutupan Jalan Majapahit. Kendaraan dari arah utara diarahkan ke jalan IR Juanda atau arah Jalan Suryopranoto.

BACA JUGA: KAI Himbau Penumpang Stasiun Gambir Datang Lebih Awal

Kemudian dari Traffic Light Oteva akan dilakukan penutupan Jalan Merdeka Barat arah selatan. Kendaraan diarahkan menuju Jalan Majapait-Harmoni.

Di kawasan Bunderan Air Mancur, akan dilakukan Penutupan Jalan MH Thamrin arah selatan dan penutupan Jalan Medan Merdeka Barat. Kendaraan diarahkan menuju Jalan Medan Merdeka Selatan dan ke Jalan Budi Kemuliaan.

BACA JUGA: Pengunjung JNF Mulai Padati Bundaran HI

Di Traffic Light Kebon Sirih akan dilakukan penutupan Jalan MH. Thamrin arah utara dan selatan. Kendaraan diarahkan menuju ke Jalan Kebon Sirih arah timur (ke arah Tugu Tani) dan ke arah barat (ke arah Tanah Abang).

Traffic Light Sarinah dilakukan penutupan di Jalan MH Thamrin arah utara dan selatan. Kendaraan diarahkan menuju ke Jalan Wahid Hasyim arah barat atau ke arah Tanah Abang dan kearah timur atau kearah TL Sabang.

Di kawasan Bundaran HI, kendaraan diarahkan menuju ke Jalan Imam Bonjol - TL Cokro dan seterusnya. Kendaraan diarahkan menuju ke Jalan Tanjung Karang-Jalan Kendal dan seterusnya.

Dukuh Atas, akan dilakukan penutupan Dukuh Atas arah utara. Kendaraan diarahkan menuju TL Dukuh Bawah. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi-Rhoma Irama Duet Satu Panggung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler